Ditetapkan Jadi Presiden Terpilih, Prabowo Terima Kasih ke Jokowi

Prabowo-Gibran ditetapkan sebagai capres-cawapres terpilih

Jakarta, IDN Times - Prabowo Subianto menyampaikan terima kasih ke berbagai pihak usai resmi ditetapkan sebagai pemenang Pilpres 2024. Salah satu pihak yang diucapkan secara khusus oleh Prabowo adalah Presiden Joko "Jokowi" Widodo.

"Saya ucapkan terima kasih kepada bapak Presiden Joko Widodo atas kepemimpinannya, sehingga pemilu dilaksanakan dengan baik tertib dan aman," ujar Prabowo di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta Pusat, Rabu (24/4/2024).

Prabowo juga secara khusus menyampaikan terima kasihnya kepada kontestan Pilpres 2024 lain yakni Anies Baswedan, Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo, dan Mahfud MD. Prabowo yakin kontestan lain punya tujuan yang sama dengannya.

"Saya yakin dorongannya Mas Anies, Mas Muhaimin, Mas Ganjar sama dengan dorongan yang ada di saya. Kita ingin yang terbaik untuk rakyat Indonesia," ujanrya.

Prabowo-Gibran diketahui secara keseluruhan meraih 96.214.691 suara nasional. Jumlah itu setara 58,59 persen.

Prabowo-Gibran ditetapkan KPU sebagai presiden dan wakil presiden terpilih dua hari setelah Mahkamah Konstitusi (MK) menolak seluruh gugatan yang diajukan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Baca Juga: Prabowo: Mas Anies, Mas Muhaimin, Saya Tahu Senyum Anda Berat Sekali

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya