Kepala Bea Cukai Makassar Bantah Suka Pamer Harta di Medsos

Dia mengaku difitnah

Jakarta, IDN Times - Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono membantah suka pamer kekayaan di media sosial. Menurutnya, foto dan video yang beredar adalah unggahan yang dicari-cari.

“Sekali tidak ada yang berbentuk pamer dan lain sebagainya sehingga dicari-cari yang lain,” ujarnya di Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta Selatan, Selasa (14/3/2023).

Hal tersebut disampaikan Andhi usai memenuhi permintaan KPK untuk mengklarifikasi Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) dirinya. 

Andhi juga mengatakan bahwa anaknya ikut disorot karena publik tidak menemukan foto atau videonya yang menjurus pada pamer kekayaan. Menurutnya, hal itu adalah fitnah yang keji.

“Awas para pemfitnah dan pemberi berita yang tendensius tanpa klarifikasi ke saya,” ujarnya.

Andhi Pramono sempat viral di media sosial. Dalam sebuah video yang beredar, Andhi disebut memiliki rumah mewah di kawasan Cibubur. Berdasarkan LHKPN terakhirnya, Adhi tercatat punya kekayaan Rp13,7 miliar.

Baca Juga: Datang ke KPK, Andhi Pramono Pakai Cincin Blue Saphire

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya