7 Potret Titiek Soeharto Bareng Prabowo Selama Momen Pilpres 2024

Pilpres seolah membuka jalan Prabowo rujuk dengan Titiek

Jakarta, IDN Times - Berdasarkan rekapitulasi penghitungan suara Pilpres 2024 dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) per (12/3/2024) pukul 10.00 WIB, pasangan capres-cawapres nomor urut dua Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul di 11 provinsi.

Kendati, Prabowo sampai saat ini belum memiliki pendamping hidup sejak ia bercerai dengan Titiek Soeharto pada 1998. Kedudukan ibu negara di Indonesia berpotensi kosong, meski secara undang-undang tidak diwajibkan keberadaan ibu negara. Bila resmi dilantik sebagai presiden pada 20 Oktober, Prabowo menjadi presiden pertama RI yang tidak memiliki pendamping atau ibu negara. 

Isu ini sempat ramai menjadi sorotan warganet di media sosial, lantaran seakan membuka kembali kisah asmara Prabowo dengan putri Presiden kedua RI Soeharto itu. Banyak warganet yang meminta mereka rujuk lantaran sering muncul bareng selama Pilpres 2024.

Berikut deretan momen kebersamaan Prabowo dengan Titiek serta putra semata wayang mereka, Didit Hediprayitno.

Baca Juga: Prabowo Unggah Foto Berbuka Bersama Titiek dan Didit, Terlihat Akrab

1. Momen Titiek Soeharto bersama Prabowo serta anaknya Didit Hediprayitno, berbuka puasa bersama pada hari pertama Ramadan 2024.

7 Potret Titiek Soeharto Bareng Prabowo Selama Momen Pilpres 2024Prabowo Subianto bersama mantan istrinya, Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto, dan anaknya, Didit Hediprayitno, berbuka puasa bersama. (Dok/IG Prabowo Subianto)

2. Titiek Soeharto memberi selamat Prabowo atas kenaikan pangkatnya menjadi Jenderal TNI Bintang 4.

7 Potret Titiek Soeharto Bareng Prabowo Selama Momen Pilpres 2024Titiek memberikan selamat kepada Prabowo Subianto atas kenaikan pangkatnya menjadi Jenderal TNI Bintang 4 (instagram.com/titieksoeharto)

3. Titiek Soeharto bersama Prabowo dan Didit berfoto bareng pada 14 Februari 2024, saat hari pemungutan suara Pemilu 2024.

7 Potret Titiek Soeharto Bareng Prabowo Selama Momen Pilpres 2024Titiek Soeharto bersama Prabowo Subianto dan putranya, Didit Hediprastyo (instagram.com/titieksoeharto)

Baca Juga: Aturan Sosok Ibu Negara di Indonesia, Wajib Ada?

4. Titiek dan Didit dampingi Prabowo saat acara Reuni Akbar Rabu Biru untuk Indonesia (RBI) pada 31 Januari 2024 di Kemang Village, Jakarta Selatan.

7 Potret Titiek Soeharto Bareng Prabowo Selama Momen Pilpres 2024Prabowo (kanan) dan Titiek (kiri) bersama anaknya Didit (tengah) mengikuti kegiatan relawan RBI di Kemang, (instagram.com/prabowo)

5. Prabowo melantik Titiek sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra pada 15 Desember 2023.

7 Potret Titiek Soeharto Bareng Prabowo Selama Momen Pilpres 2024(instagram/titieksoeharto)

6. Ekspresi Didit saat acara pelantikan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra ramai dibahas warganet yang seolah mendukung keduanya rujuk.

7 Potret Titiek Soeharto Bareng Prabowo Selama Momen Pilpres 2024Momen Titiek dilantik Prabowo sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra pada 15 Desember 2023. (instagram.com/titieksoeharto)

7. Momen Titiek bersama keluarga dan temannya saat menghadiri syukuran hari ulang tahun ke-72 Prabowo.

7 Potret Titiek Soeharto Bareng Prabowo Selama Momen Pilpres 2024(instagram.com/titieksoeharto)

Itulah deretan momen kebersamaan Prabowo dengan Titiek Soeharto serta putranya. Semoga mereka rujuk, ya.

Baca Juga: Profil Titiek Soeharto, Mantan Istri Prabowo Melaju ke Kursi DPR RI

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya