38.264 Pemilih Pemula di Bekasi Belum Punya E-KTP

Ada 1,8 juta warga Kota Bekasi tercatat di DPT Pemilu 2024

Bekasi, IDN Times - Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi mencatat 38.264 pemilih pemula belum memiliki Kartu Tanda Penduduk Elektronik atau E-KTP, yang harus dibawa ke tempat pemungutan suara (TPS) pada Pemilu 2024.

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bekasi, Taufiq Rachmat Hidayat, menjelaskan pihaknya menargetkan akan menyelesaikan permasalahan tersebut hingga Februari 2024.

"(Targetnya) sampai 14 Februari 2024, kami akan selesaikan yang 38 ribu itu," katanya kepada jurnalis, Rabu (13/9/2023). 

Baca Juga: 4 Juta Pemilih Tidak Punya KTP Masuk DPT, Berisiko Tak Bisa Coblos?

1. Sebanyak 63.115 merupakan pemilih pemula di Kota Bekasi

38.264 Pemilih Pemula di Bekasi Belum Punya E-KTPIlustrasi KTP Elektronik atau E-KTP (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Taufiq menjelaskan, sebanyak 1,8 juta warga Kota Bekasi telah tercatat dalam daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2024. Jumlah tersebut sudah termasuk pemilih pemula yang sudah dan akan berusia 17 tahun hingga Februari 2024.

Taufiq juga menyebut, pihaknya baru mendapatkan data dari Kementrian Dalam Negeri pada Maret 2023 bahwa terdapat 63.115 pemilih pemula yang tercatat dalam DPT belum memiliki E-KTP. 

"Karena data dasarnya kami baru terima Maret 2023, jadi efektif kami baru jalan enam bulan, enam bulan ini kami punya sisa punya target hingga 14 Februari 2024 itu 38.264 (pemilih yang belum punya KTP Elektronik)," jelas Taufiq.

2. Dukcapil datangi sekolah-sekolah

38.264 Pemilih Pemula di Bekasi Belum Punya E-KTPIlustrasi perekaman e-KTP.ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

Untuk mempercepat perekaman E-KTP pemilihan pemula, lanjut Taufiq, Dukcapil juka melakukan sistem jemput bola, dengan cara mendatangi sekolah-sekolah yang ada di Kota Bekasi. 

"Lebih efektif kami jemput bola kami datang ke sekolah daripada mereka yang mendatangi kami di Kecamatan atau Kelurahan untuk perekaman KTP Elektronik," jelasnya. 

Baca Juga: [WANSUS] Pemilih 2024, Waktunya Pemilih Muda Berperan

3. Pastikan perekaman E-KTP

38.264 Pemilih Pemula di Bekasi Belum Punya E-KTPIlustrasi KTP (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Taufiq memastikan, layanan perekaman E-KTP untuk warga DPT Kota Bekasi akan terus berlangsung hingga 14 Februari 2024.

"Hingga 14 Februari saya pastikan, Disdukcapil Kota Bekasi masih tetap membuka layanan khusus untuk perekaman," jelasnya. 

 

Baca berita terbaru terkait Pemilu 2024, Pilpres 2024, Pilkada 2024, Pileg 2024 di Gen Z Memilih IDN Times. Jangan lupa sampaikan pertanyaanmu di kanal Tanya Jawab, ada hadiah uang tunai tiap bulan untuk 10 pemenang.

https://www.youtube.com/embed/VoUtpv3-4tA

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya