Terjebak Dalam Kebakaran Rumah, Sri Meninggal

Tuban, IDN Times - Sri Monah (67) warga Dusun Rahayu Lereng Kuning, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban ditemukan tewas diantara reruntuhan sisa kebakaran yang menghanguskan rumahnya, Senin (7/6/2021), pagi. Diduga korban terjebak dan tidak bisa menyelamatkan diri saat rumah yang sudah ia tinggali bertahun-tahun itu hangus dilahap si jago merah, pada Minggu (6/6/2021), pukul 23.30 Wib.
1. Korban diketahui mempunyai riwayat penyakit lumpuh
Kapolsek Rengel Iptu Dean Tommy R saat dikonfirmasi membenarkan hal itu, korban, lanjut Tommy diketahui memiliki riwayat penyakit lumpuh, sehingga pada saat rumahnya terbakar, Sri Monah tidak bisa menyelamatkan diri. Selain itu, pada saat kejadian, korban juga diketahui tinggal sendirian di dalam rumah.
"Iya mas satu orang meninggal dunia akibat peristiwa kebakaran tadi malam dan hasil identifikasi korban adalah seorang pensiunan pegawai negeri atas nama Sri Monah," kata Tommy.
Baca Juga: Viral Pencurian oleh Sepasang Suami Istri Bawa Anak di Tuban
2. Kebakaran diketahui warga saat api sudah membesar
Editor’s picks
Tommy menjelaskan, peristiwa kebakaran tersebut pertama kali diketahui oleh tetangga korban yang bernama Siti Kanipah (65). Saat itu saksi mengetahui api yang membakar rumah Sri Monah sudah membesar dan hampir melahap seluruh bangunan rumah.
"Saksi kemudian berteriak-teriak meminta tolong kepada warga sekelilingnya, kemudian kebakaran ini dilaporkan ke polisi dan polisi menghubungi pihak Damkar Tuban," jelasnya.
3. Api diduga berasal dari korsleting listrik
Untuk sementara kebakaran yang mengakibatkan salah seorang wanita meninggal dunia tersebut masih diselidiki oleh petugas kepolisian. Namun dari hasil pemeriksaan sementara api itu berasal dari adanya korsleting listrik di rumah korban.
"Masih kita cari kok mas penyebabnya, tapi dugaan kami berasal dari listrik dan kami juga meminta kepada masyarakat agar hati-hati dan waspada saat mengunakan listrik," pungkasnya.
Baca Juga: Seorang Bapak di Tuban Nekat Cabuli Anak Kandungnya
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.