Bareskrim Akan Telusuri Aset Indra Kenz hingga ke Kerabat 

Bareskrim ancam proses orang yang cicipi kekayaan Indra Kenz

Jakarta, IDN Times - Bareskrim Polri segera memulai penelusuran atau tracing aset milik tersangka Indra Kesuma alias Indra Kenz, terkait kasus penipuan binary option Binomo. Tracing dilakukan untuk menelusuri dana transaksi hingga menjadi aset.

Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khsus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri Brigjen Whisnu Hermawan mengatakan, tracing aset milik Indra Kenz juga dilakukan ke kerabat hingga keluarga. Ia menegaskan, siapa pun yang mencicipi aliran dana Indra Kenz akan diproses.

“Kita akan kembangkan juga kepada orang-orang terdekat. Siapa yang mencicipi atau menerima uang hasil tindak pidana pencucian uang pasti akan kena, orang terdekatnya,” ujar Whisnu di Mabes Polri, Selasa (1/3/20322).

Baca Juga: Polisi: Indra Kenz Mengaku Tidak Kenal dan Tutupi Pemilik Binomo

1. Bareskrim blokir 4 rekening dengan uang puluhan miliar

Bareskrim Akan Telusuri Aset Indra Kenz hingga ke Kerabat Potret Indra Kesuma dengan mobilnya (instagram.com/indrakenz)

Bareskrim Polri saat ini telah memblokir empat rekening Indra Kenz terkait kasus penipuan binary option Binomo. Crazy rich Medan itu menyimpan uang puluhan miliar di rekening tersebut.

Whisnu mengatakan, pemblokiran rekening bekerja sama dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).

“Sudah kami blokir ada 4 rekening yang kami blokir. Uangnya ada di situ puluhan miliar,” ujar Whisnu.

2. Bareskrim telusuri aset Indra Kenz

Bareskrim Akan Telusuri Aset Indra Kenz hingga ke Kerabat Indra Kenz saat konferensi pers launching botxcoin (IDN Times/Indah Permata Sari)

Whisnu menjelaskan, Bareskrim Polri akan bersurat ke PPATK untuk membuka empat rekening Indra Kenz. Hal tersebut dilakukan guna memulai penelusuran (tracing) aset Indra Kenz dari hasil Binomo.

“Kita minta sesuai aturan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU), itu kan kita harus minta kepada Kabareskrim untuk membuat surat, meminta pembukaan harta kekayaan, baru bisa kita lihat,” ujar Whisnu.

3. Tracing dimulai dengan menelusuri transaksi hingga menjadi aset

Bareskrim Akan Telusuri Aset Indra Kenz hingga ke Kerabat Potret Indra Kesuma bersama sang kekasih (instagram.com/indrakenz)

Tracing aset dilakukan dengan cara mengungkap semua transaksi yang terkait dengan Binomo. Namun, ia memastikan tracing ini dilakukan secara hati-hati dengan barang bukti yang didapat.

“Barbuk itu berkaitan tidak, seperti mobil, mobil beli di mana. Uangnya dari mana, rumah, rumah itu harus izin dulu penetapan, ada penetapan dari pengadilan negeri baru kita sita,” ujarnya.

Baca Juga: [BREAKING] Indra Kenz Ditahan 20 Hari di Rutan Bareskrim

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya