Polisi yang Minta Sekarung Bawang saat Tilang Sopir Truk Dimutasi

Aipda PDH yang tukar tilang dengan bawang akan ditahan

Jakarta, IDN Times - Seorang anggota polisi lalu lintas (Polantas) Polres Bandara Soekarno-Hatta viral di media sosial karena ulahnya pada Senin (1/11/2021). Anggota polisi berinisial Aipda PDH itu menukar sanksi tilang sopir truk dengan sekarung bawang.

Akibat peristiwa itu, akhirnya dimutasi oleh Kapolda Metro Jaya, Fadil Imran setelah menjalani pemeriksaan oleh Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Metro Jaya.

“Yang bersangkutan sudah dilakukan pemeriksaan oleh propam Polda dan langsung dicabut, ditarik, dipindahtugaskan ke PMJ. Di Bintara Yanma sementara ini, sambil menjalani pemeriksaan,” ujar Yusri di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (2/11/2021).

1. Aipda PDH menukar tilang dengan sekarung bawang

Polisi yang Minta Sekarung Bawang saat Tilang Sopir Truk DimutasiKabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Yusri menjelaskan, Aipda PDH memang sedang menjalankan tugas mengamankan lalu lintas di kawasan Bandara Soekarno-Hatta pada Senin (1/11/2021) pukul 18.00 WIB. Saat itu, ia memberhentikan sebuah truk pengangkut bawang putih.

Aipda PDH kemudian memeriksa kelengkapan surat-surat, namun sang sopir tidak memilikinya.

“Atas pelanggaran, si sopir ini tidak dilakukan penilangan, tetapi ditukar dengan satu karung bawang putih. Ini yang viral di medsos, tindak lanjut yang sudah dilakukan oleh PMJ kemudian memanggil yang bersangkutan dan melakukan pemeriksaan,” ujar Yusri.

Baca Juga: Polda Metro Akan Perkuat Tim Patroli Jaguar-Raimas Backbone Jadi Baru

2. Kapolda Metro tegas terhadap anggota yang melanggar

Polisi yang Minta Sekarung Bawang saat Tilang Sopir Truk DimutasiKapolda Metro Jaya Irjen Pol Mohammad Fadil Imran (ANTARA Jatim/Willy Irawan)

Yusri menegaskan Kapolda Fadil akan tegas kepada anggotanya yang melakukan pelanggaran. Sebaliknya, Fadil akan memberikan penghargaan kepada anggota yang berprestasi.

“Pak Kapolda Metro Jaya sudah tegas, ada punishment, ada reward, anggota yang melakukan kegiatan keberhasilan, akan diberikan penghargaan. Tetapi yang melakukan pelanggaran akan diberikan punishment, hukuman,” ujar Yusri.

3. Polda Metro akan menahan Aipda PDH

Polisi yang Minta Sekarung Bawang saat Tilang Sopir Truk DimutasiIlustrasi tersangka (IDN Times/Mardya Shakti)

Aipda PDH kini telah ditarik dari jabatan sebelumnya sebagai anggota Satuan Lalu Lintas Polres Bandara Soekarno-Hatta. Ia juga saat ini masih menjalani pemeriksaan.

“Yang bersangkutan pun akan kita tahan, menunggu hasil pemeriksaan,” ujar Yusri.

Sebelumnya, video berdurasi 31 detik yang diunggah akun Instagram @romansasopirtruck viral di media sosial. Dalam video viral tersebut salah satu pengemudi truk mengatakan polisi sempat menawarkan uang sebesar Rp100.000 kepada polisi sebagai ganti surat tilang. 

Polisi tersebut menolak uang Rp100 ribu, tapi dia malah meminta satu karung bawang kepada sopir yang ditilang.

"Aku kena tilang, tapi dimintain bawangnya satu karung bos. Polisi. Tolong rekan-rekan bantu kondisi saya ya. Saya dimintain satu karung," kata orang dalam video tersebut.

Baca Juga: Buktikan Janji ‘Potong Kepala’, Kapolri Copot 7 Pejabat Polisi 

Topik:

  • Jihad Akbar

Berita Terkini Lainnya