Polisi Tangkap Pengendara Pajero yang Rusak Truk di Jakarta Utara

Pengendara Pajero sempat memukul sopir dan memecahkan kaca

Jakarta, IDN Times - Polres Jakarta Utara akhirnya berhasil menangkap pengemudi mobil Pajero Sport yang melakukan pemukulan terhadap sopir truk disertai dengan perusakan kaca truk di Jalan Yos Sudarso, Sunter, Jakarta Utara, pada Sabtu (26/6/2021).

Pelaku yang identitasnya belum diungkap polisi, ditangkap di daerah Jawa Timur pada Senin dini hari tadi.

“Sudah diamankan, nanti dirilis,” kata Kapolres Jakarta Utara Kombes Guruh Arif Darmawan kepada IDN Times, Senin (28/6/2021).

1. Viral video pengendara Pajero Sport menyerang sopir truk

Polisi Tangkap Pengendara Pajero yang Rusak Truk di Jakarta UtaraVideo viral penyerangan sopir truk oleh pengendara mobil pajero di Jakarta Utara. (instagram.com/romansasopirtruck)

Sebelumnya, sebuah video viral di media media merekan aksi pengendara mobil Pajero Sport menyerang truk di di Jalan Yos Sudarso, Sunter, Jakarta Utara. 

Video yang diunggah oleh akun @romansasopirtruck itu merekam mobil Pajero Sport berhenti mendadak di depan truk. Si pengemudi Pajero langsung naik ke pintu sopir truk dengan membawa tongkat pemukul.

Terlihat si pengemudi Pajero beberapa kali mengarahkan pukulan ke arah sopir truk. Hal tersebut pun berakibat kemacetan.

Baca Juga: Viral Rombongan Pengiring Jenazah Keroyok Sopir Kontainer di Cilincing

2. Pengendara Pajero juga merusak kaca truk

Polisi Tangkap Pengendara Pajero yang Rusak Truk di Jakarta UtaraKorban sopir truk yang diserang oleh pengendara mobil pajero di Jakarta Utara. (instagram.com/romansasopirtruck)

Tak puas menyerang sang sopir truk, pengendara Pajero sempat turun dari pintu sopir truk untuk memarkirkan mobilnya ke pinggir jalan.

Tak lama kemudian, pengendara Pajero yang menggunakan kaus hijau itu kembali naik ke pintu sopir truk dan memecahkan kaca bagian depan truk.

3. Pengendara Pajero tak terima diklakson

Polisi Tangkap Pengendara Pajero yang Rusak Truk di Jakarta UtaraVideo viral penyerangan sopir truk oleh pengendara mobil pajero di Jakarta Utara. (instagram.com/romansasopirtruck)

Dalam keterangan video yang diunggah itu dijelaskan bahwa penganiayaan dan perusakan tersebut berawal saat mobil Pajero Sport itu berhenti mendadak. Truk kontainer yang berada tepat di belakangnya sontak membunyikan klakson.

Pengemudi Pajero tersebut tampaknya kesal dan langsung memaki korban sambil membawa tongkat pemukul, lalu memecahkan kaca truk kontainer. Usai melakukan aksinya, si pengendara Pajero meninggalkan lokasi kejadian.

Baca Juga: Ketua BEM UI Dipanggil Pimpinan Kampus Usai Kritik Jokowi Viral

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya