Prabowo Subianto Tiba di Kertanegara Menjelang Pengumuman Pemilu 2024

Prabowo akan sampaikan pidato usai pengumuman KPU

Jakarta, IDN Times - Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka berkumpul di Jalan Kertanegara Nomor IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (20/3/2024) sore. 

Pantauan IDN Times di lokasi, Sekretaris Jendral Partai Gerindra Ahmad Muzani, Ketua TKN Rosan Roeslani, Sekretaris TKN Nusron Wahid, Sekjen Golkar Lodewijk Freidrich Paulus, Ketua Projo Budi Arie Setiadi dan Ketum PSI Kaesang Pangarep telah tiba di Kertanegara.

Sementara itu, Prabowo Subianto baru tiba setelahnya pada pukul 17.58 WIB. 

Mereka berkumpul bertepatan dengan jadwal Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang bakal mengumumkan hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 pada malam ini (20/3/2024).

“Hari ini kami menunggu keputusan pengumuman dari Komisi Pemilihan Umum yang merupakan lembaga yang paling berwenang untuk menetapkan dan mengumumkan hasil Pilpres 2024. Kami sedang berkomunikasi jam berapa di KPU sudah siap dan Pak Prabowo akan menunggu dan memantau dari tempat ini,” kata Muzani di lokasi.

Selain memantau hasil Pemilu 2024, TKN Prabowo-Gibran dan perwakilan Koalisi Indonesia Maju berkumpul untuk ramah tamah sekaligus buka puasa bersama. 

“InsyaAllah Pak Prabowo akan menyampaikan statement (setelah pengumuman),” imbuhnya.

Baca Juga: Situasi Terkini Demo di KPU RI Jelang Pengumuman Hasil Pemilu

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya