Prabowo Video Call PMI Wilfrida yang Dibantunya Lolos Hukuman Mati

Prabowo cerita cari advokat terhebat di Malaysia

Jakarta, IDN Times - Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto, melakukan video call dengan eks Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Malaysia, Wilfrida Soik, yang hampir dihukum mati.

Momen menarik itu terjadi ketika Prabowo menghadiri deklarasi dukungan dari Aliansi Advokat Indonesia Bersatu (AAIB) kepada Prabowo-Gibran di Balai Kartini, Jakarta Pusat, Jumat (26/1/2024).

Awalnya, Ketua AAIB, Otto Hasibuan memberi kejutan kepada Prabowo dengan video call dengan Wilfrida di layar. Otto lalu bercerita bahwa Prabowo turut berjasa dalam membebaskan Wilfrida dari hukuman mati.

Wilfrida Soik merupakan pekerja migran asal NTT yang didakwa hukuman mati karena dituduh membunuh majikannya pada tahun 2010. Wilfrida Soik akhirnya dinyatakan bebas dari hukuman mati pada 2014, tapi tidak bisa pulang ke Indonesia karena menunggu surat pengampunan dari Sultan Kelantan.

Enam tahun berlalu, pada 2021, Wilfrida pulang ke Indonesia.

"Benar Pak Prabowo ke pengadilan waktu Anda disidangkan?" tanya Otto.

"Betul, Pak," jawab Wilfrida.

1. Prabowo hadiri sidang Wilfrida

Prabowo Video Call PMI Wilfrida yang Dibantunya Lolos Hukuman MatiAliansi Advokat Indonesia Bersatu (AAIB) deklarasi dukung Prabowo-Gibran di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Jumat (26/1/2024). (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Wilfrida menjelaskan, selama di penjara, ia mengaku tak mengenal Prabowo meskipun Menteri Pertahanan (Menhan) itu kerap hadir dalam persidangan.

"Waktu itu saya dipenjara, nggak kenal (Prabowo)," jelas dia.

"Siapa yang bayar pengacaranya?" tanya Otto.

"Pak Prabowo," jawab Wilfrida.

"Berapa kali datang?" tanya Otto.

"Sering selama di pengadilan. Lebih kurang lima, enam kali. Ada di sidang juga. Dia mau selamatkan saya dari hukuman mati," kata Wilfrida.

Baca Juga: Relawan Praka Deklarasi Dukung Prabowo, Janji Bakal Buka Bantuan Hukum

2. Prabowo berjanji bakal kembali mengunjungi Wilfrida

Prabowo Video Call PMI Wilfrida yang Dibantunya Lolos Hukuman MatiAliansi Advokat Indonesia Bersatu (AAIB) deklarasi dukung Prabowo-Gibran di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Jumat (26/1/2024). (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Setelah itu, Prabowo yang ada di barisan penonton paling depan berbincang langsung dengan Wilfrida. Saat melangsungkan video call, Wilfrida sedang berada di Atambua, NTT, didampingi ibunya.

"Wilfrida sekarang agak lebih gemuk ya? Wilfrida sudah punya suami, kah?" kata Prabowo disambut tawa hadirin.

"Sudah," kata Wilfrida.

"Anak sudah berapa?" tanya Prabowo.

"Belum punya anak," jawab Wilfrida.

Prabowo kemudian berjanji akan mengunjungi Wilfrida di Atambua.

"Nanti kalau saya ke Atambua, saya cari ya Wilfrida. Di situ ada politeknik Unhan. Saya sering ke sana. Saya nggak tahu Wilfrida ada di Atambua, nanti saya cari ya," ujar dia.

3. Prabowo cerita soal upaya menyelamatkan Wilfrida

Prabowo Video Call PMI Wilfrida yang Dibantunya Lolos Hukuman MatiAliansi Advokat Indonesia Bersatu (AAIB) deklarasi dukung Prabowo-Gibran di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Jumat (26/1/2024). (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Prabowo pun mengaku terkejut saat Otto menayangkan wajah Wilfrida. Sebab, ia mengaku sudah lupa dengan jasanya yang pernah menolong Wilfrida.

“Tapi bagi saya yang penting beliau Wilfirda bisa hidup dengan bahagia sekarang yang jelas kelihatan bahagia karena lebih gemuk. Dulu sangat kurus,” kata Prabowo.

Ketua Umum Partai Gerindra itu kemudian membeberkan cerita penyelamatan Wilfrida dari hukuman mati. Awalnya, seorang aktivis perempuan memintanya untuk menolong Wilfrida.

Tak banyak bicara, Prabowo lekas menghubungi kerabatnya di Malaysia untuk mencarikan advokat hebat di sana.

“Dikenalkan lah saya kepada advokat yang konon ceritanya salah satu yang terbaik di Malaysia,” kata dia.

Prabowo menjelaskan, bahwa upaya meloloskan Wilfrida adalah persoalan kemanusiaan. Ia menegaskan jika pengacara yang menangani kasus Wilfrida pun probono atau sukarela.

“Advokat itu yang menjadi kawan saya sebenarnya dia yang pro bono. Dia tidak mau terima bayaran, karena begitu dia pelajari masalahnya dia tahu, bahwa si Wilfrida ini tidak bersalah dan sebagainya,” kata Prabowo.

Baca Juga: TKN: Tom Lembong Merasa Dirinya Api yang Bisa Bakar Panggung Prabowo

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya