TNI: KKB Tendius Gwijangge Pelaku Penyerangan Koramil Suru-suru 

KKB menyerang Posramil dengan jumlah banyak

Jakarta, IDN Times - Dandim 1715 Yahukimo Letkol Inf Cristian Irreuw mengatakan, pelaku penyerangan terhadap Koramil Suru-suru adalah Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Tendius Gwijangge.

Menurut dia, sudah ada informasi KKB akan melakukan penyerangan terhadap kodim dan pos-pos TNI sehingga pihaknya memerintahkan kepada personel untuk bersiaga dan meningkatkan patroli.

"Aksi itu diduga dilakukan jelang 1 Desember 2021 yang dijadikan sebagai ulang tahun Papua Merdeka," kata Dandim Yahukimo Letkol Inf Irreuw dikutip ANTARA, Minggu (21/11/2021).

Baca Juga: 2 Anggota TNI Korban Penembakan KKB di Suru-suru Papua Dievakuasi

1. KKB menyerang Posramil dengan jumlah banyak

TNI: KKB Tendius Gwijangge Pelaku Penyerangan Koramil Suru-suru Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM). (dok. TPNPB-OPM)

Irreuw menjelaskan, belum ada laporan lengkap tentang kronologi tertembaknya dua prajurit yang berujung salah seorang di antaranya gugur, Sabtu (20/11/2021).

Sejauh ini, kronologi kejadian yang diketahui adalah pada pukul 06.00 WIT, KKB menyerang dan menembaki Koramil Suru-suru yang merupakan koramil persiapan. Menurut Irreuw, baku tembak terjadi hingga pukul 12.00 WIT.

"Jumlah KKB cukup banyak. Namun, berapa perkuatan belum diketahui pasti," kata Irreuw.

Baca Juga: KKB Serang Koramil Suru-suru Yahukimo, Satu Prajurit Tewas Tertembak

2. Jenazah Sertu Ari Baskoro diterbangkan ke Surabaya

TNI: KKB Tendius Gwijangge Pelaku Penyerangan Koramil Suru-suru Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) Organisasi Papua Merdeka (OPM). (dok. TPNPB-OPM)

Dua personel, termasuk seorang di antaranya yang gugur, telah dievakuasi dari Dekai, ibu kota Kabupaten Yahukimo ke Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua dengan pesawat milik Semuwa Air.

Setelah tiba di bandara Sentani, jenazah Sertu Ari Baskoro diterbangkan ke Surabaya, selanjutnya dibawa ke kampung halamannya di Kendal, Jawa Tengah. Sementara itu, Kapten Inf. Arviandi yang menjabat Komandan Koramil Suru-suru akan dirawat di RST Marthen Indey Jayapura.

Baca Juga: Jenazah Anggota Brimob Dievakuasi Usai Baku Tembak dengan KKB Papua

3. Kedua personel TNI diserang saat hendak mencari makan

TNI: KKB Tendius Gwijangge Pelaku Penyerangan Koramil Suru-suru Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM). (dok. TPNPB-OPM)

Sementara itu, Kapendam XVII/Cenderawasih, Letkol Arm Reza menjelaskan, peristiwa penyerangan bermula ketika beberapa anggota Satuan BKO Apter Koramil Persiapan Suru-suru berangkat dari Koramil untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari di kios terdekat dengan menggunakan speedboad.

“Dalam perjalanan tersebut, tiba-tiba ditembak oleh KST dari arah seberang sungai yang mengakibatkan satu anggota meninggal dunia dan satu anggota luka-luka,” ujar Reza.

Keberadaan Satuan BKO Apter Kodim Koramil Persiapan di wilayah Provinsi Papua adalah untuk berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah dalam rangka menyiapkan sarana dan prasarana. Sementara itu, Kodim dan Koramil dihadapkan dengan masih minimnya jumlah Kodim dan Koramil yang masih ada saat ini.

Selain itu, tugas dari satuan BKO Apter adalah untuk membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan taraf perekonomian masyarakat Papua.

“Penembakan yang dilakukan oleh KST tersebut menunjukkan bahwa kelompok ini tidak menginginkan adanya peningkatan perekonomian bagi masyarakat Papua dengan aksi-aksi penyerangan dan teror yang kerap kali dilakukan bukan hanya kepada aparat TNI Polri namun juga masyarakat lainnya,” ujar Reza.

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya