Jakarta, IDN Times - Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Dede Yusuf Macan Effendi menilai, perlu ada evaluasi secara berkala terhadap Bupati Pati Sadewo. Evaluasi bisa dilakukan setiap enam bulan atau satu tahun sekali untuk melihat perbaikan tata kelola pemerintahan di Pati.
Hal ini disampaikan Dede Yusuf menyikapi putusan DPRD Pati yang tak jadi memakzulkan Bupati Sadewo. Amar putusannya, parlemen Pati meminta Sudewo memperbaiki kebijakan yang akan diambil ke depan.
"Tapi harus ada evaluasi misal 6 bulan, setahun. Apakah benar ada perbaikan yang menyentuh kebutuhan rakyat banyak, atau tidak," kata Dede kepada wartawan, Minggu (2/11/2025).
