Presiden Jokowi Apresiasi Pengolahan Sampah di Surabaya

PSEL di Surabaya jadi pengolahan sampah paling cepat

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko “Jokowi” Widodo menyampaikan apresiasi atas beroperasinya Pengolah Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) di Kota Surabaya. Presiden menilai, PSEL di Kota Surabaya merupakan pengolahan sampah paling cepat dari 7 daerah yang ditunjuk Presiden.

Padahal, menurut Presiden, mewujudkan pengolahan sampah ramah lingkungan menjadi energi listrik tidak mudah sebab masih terdapat kendala regulasi yang tidak mudah dihadapi.

“Tapi mantan Wali Kota Surabaya (Tri Rismaharini-red) dan Wali Kota yang sekarang memang bisa bergerak cepat. Saya acungi dua jempol,” ujar Presiden saat meresmikan PSEL di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Benowo Kota Surabaya, Kamis (6/5/2021).

1. Terbitkan dua regulasi untuk mewujudkan pengolahan sampah ramah lingkungan menjadi energi listrik

Presiden Jokowi Apresiasi Pengolahan Sampah di SurabayaPresiden Jokowi saat meresmikan PSEL di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Benowo Kota Surabaya, Kamis (6/5/2021). (Dok. Kemensos)

Presiden menyatakan, mewujudkan pengolahan sampah ramah lingkungan menjadi energi listrik tidak mudah. Sejak menjadi Wali Kota Solo dan kemudian menjadi Gubernur DKI Jakarta, cita-cita itu belum terwujudkan.

Untuk mengatasi kendala tersebut, Presiden menerbitkan dua regulasi, yakni Perpres 16/2018 tentang Investasi, dan Perpres No. 35/2018 tentang Tarif Listrik. 

Baca Juga: Investor Asing Lirik Proyek Pengolahan Sampah Rp800 Miliar di Cirebon

2. TPA Benowo sudah beroperasi sejak 2001

Presiden Jokowi Apresiasi Pengolahan Sampah di SurabayaIlustrasi (ANTARA FOTO/Armansyah Putra)

Pada kesempatan ini, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyatakan, TPA Benowo sudah beroperasi sejak 2001. Saat itu, Pemkot Surabaya hanya mampu mengelola 1.600 ton per hari dengan luas 37,4 hektare.

Kala itu, Pemkot di bawah Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini ingin pengolahan sampah yang efektif, dengan peran serta masyarakat ditingkatkan dengan 3R (reuse, reduce, dan recycle). 

3. Pemkot Surabaya kerja sama dengan PT Sumber Organik

Presiden Jokowi Apresiasi Pengolahan Sampah di SurabayaPresiden Jokowi saat meresmikan PSEL di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Benowo Kota Surabaya, Kamis (6/5/2021). (Dok. Kemensos)

Dengan demikian, pengolahan sampah tersebut mampu mengurangi sampah yang masuk ke TPA Benowo sampai dengan 20 persen. Namun, Pemkot Surabaya lebih ingin efektif lagi dengan kerja sama dengan PT Sumber Organik. 

“Hasil kerja sama itu dapat menghasilkan listrik sebesar 11 megawat, yang 2 MW dari Power Plant dan insya Allah yang 9 MW berasal dari klasifikasi power plant,” jelas Eri Cahyadi.

Sementara itu, hadir dalam kesempatan peresmian PSEL tersebut ialah Menteri Sosial Tri Rismaharini, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, serta pejabat terkait. (WEB)

Baca Juga: Mensos Risma Tekankan Semua Pegawai Kemensos Harus Jaga Integritas

Topik:

  • Marwan Fitranansya

Berita Terkini Lainnya