Kelas Kebal Hoaks demi Bangun Daya Pikir Kritis Masyarakat

Solo target pertama kegiatan yang dilakukan secara luring

Jakarta, IDN Times - Demi membangun daya pikir kritis di masyarakat, MAFINDO (Masyarakat Anti Fitnah Indonesia) bersama Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan Siberkeasi dalam Gerakan Makin Cakap Digital mengadakan kembali Kelas Kebal Hoaks. 

Namun, kali ini Kelas Kebal Hoaks dilakukan secara luring dengan Solo menjadi target pertama pelaksanaannya. Kelas Kebal Hoaks juga bersifat aktif dengan mengajak para peserta praktik langsung bagaimana cara mengklarifikasi informasi yang belum tentu kebenarannya.  

1. Peserta Kelas Kebal Hoaks diikuti dari berbagai komunitas

Kelas Kebal Hoaks demi Bangun Daya Pikir Kritis MasyarakatMAFINDO (Masyarakat Anti Fitnah Indonesia) bersama Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan SiberKreasi dalam Gerakan Makin Cakap Digital mengadakan kembali Kelas Kebal Hoaks yang diadakan di Productive Room Harris Hotel and Convention Solo, pada Sabtu (28/5). (Dok. Kominfo)

Perwakilan Presidium MAFINDO, Puguh Tri Warsono, beserta perwakilan dari Kominfo dan Siberkreasi, Niken Satyawati, turut menghadiri langsung pelaksanaan kegiatan tersebut. Adapun peserta yang mengikuti kelas ini berasal dari berbagai komunitas, seperti PMII, KNPI, GMNI, IPM PMKRI, dan dari relawan MAFINDO Solo.

Untuk diketahui, Kelas Kebal Hoaks diadakan di Productive Room Harris Hotel and Convention Solo, pada Sabtu (28/5). Kelas ini pun dimulai pukul 13.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB. 

Baca Juga: Ini Pengakuan Penyebar Foto Hoaks Korban Pemanahan di Mataram 

2. Kominfo hadir memberikan pelatihan transformasi digital bagi masyarakat

Kelas Kebal Hoaks demi Bangun Daya Pikir Kritis Masyarakatkomite.id

Dirjen Aptika Kominfo RI, Semuel Abrijani Pangerapan, menyampaikan bahwa Kementerian Kominfo bersama Gerakan Nasional Literasi Digital, Siberkreasi, serta mitra dan jejaringnya, hadir untuk memberikan pelatihan transformasi digital yang menjadi kemampuan digital tingkat dasar bagi seluruh lapisan masyarakat Indonesia.  

"Kami sungguh mengapresiasi atas keaktifan rekan-rekan tersebut. Baik turun langsung, biasanya di lingkungan-lingkungan kelurahan, kemudian di pesantren, sekaligus menjalin kerja sama dengan OKP-OKP lain, organisasi kemasyarakatan, ataupun juga dengan berbagai pemangku kepentingan yang bergerak di dunia digital maupun di luar," ujar Presidium MAFINDO, Puguh Tri Warsono, dalam sambutannya.  

3. Peserta sangat antusias dengan menyampaikan berbagai opini

Kelas Kebal Hoaks demi Bangun Daya Pikir Kritis MasyarakatMAFINDO (Masyarakat Anti Fitnah Indonesia) bersama Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan SiberKreasi dalam Gerakan Makin Cakap Digital mengadakan kembali Kelas Kebal Hoaks yang diadakan di Productive Room Harris Hotel and Convention Solo, pada Sabtu (28/5). (Dok. Kominfo)

Materi inti pengenalan MAFINDO dan Cekfakta disampaikan Adi Syafitrah selaku Pemeriksa Fakta Senior MAFINDO dan Erwina Tri Sulityoningrum yang menjabat sebagai Wakil Ketua Komite Organisasi dan SDM MAFINDO. Kelas Kebal Hoaks juga dibantu beberapa relawan MAFINDO Solo dalam pelaksanaan kelas praktiknya.  

Peserta pun sangat antusias, terlihat dari beberapa peserta menyampaikan opini terkait materi yang disampaikan. Pada saat presentasi hasil pengerjaan setiap kelompok, semua peserta juga sangat aktif, bahkan semua soal yang diberikan diselesaikan dengan sempurna oleh setiap kelompok. (WEB)

Baca Juga: Siberkreasi dan Kominfo Buka Kelas Podcast Bertema Gaming

Topik:

  • Marwan Fitranansya

Berita Terkini Lainnya