Cegah Polarisasi Pemilu, Ruang Anak Muda Buat Gerakan Gabung Indonesia

Generasi muda diharapkan punya literasi baik soal pemilu

Jakarta, IDN Times - Organisasi Ruang Anak Muda membuat Gerakan Bersama Membangun Indonesia (Gabung Indonesia). Inisiasi itu dilakukan untuk mencegah adanya polarisasi di Pemilu 2024.

Direktur Eksekutif Ruang Anak Muda, Robert E. Sudarwan, mengatakan polarisasi perlu dicegah agar tidak terjadi seperti Pemilu 2014 dan 2019.

“Perlu saya tegaskan, Gabung Indonesia ini merupakan gerakan anak muda dalam koridor politik kebangsaan, national interest, bukan politik partisan. Ini semata untuk merawat persatuan bangsa yang mana Milenial dan Gen Z memiliki kepentingan besar di dalamnya agar bonus demografi Indonesia dapat tumbuh maksimal secara positif. Karena pada Pemilu 2019 lalu, itu terjadi polarisasi yang begitu runcing di luar kewajaran, hal itu tentu kontraproduktif,” ujar Robert dalam keterangannya yang diterima IDN Times, Selasa (11/7/2023).

Baca Juga: KPU Tetapkan DPT Pemilu 2024, Ada 204 Juta Pemilih

1. Generasi muda merupakan pemilih terbanyak di Pemilu 2024

Cegah Polarisasi Pemilu, Ruang Anak Muda Buat Gerakan Gabung IndonesiaIlustrasi pemilu (IDN Times/Mardya Shakti)

Robert menerangkan, Gen Z dan Milenial merupakan pemilih terbanyak di Pemilu 2024. Oleh karena itu, generasi muda perlu mendapat literasi yang baik terhadap pemilu.

“Kita tidak ingin anak muda dieksploitasi hanya dipandang sebatas ceruk suara dengan berbagai provokasi melalui sedemikian isu yang mengancam keutuhan bangsa. Karenanya, penting pencerdasan politik pada kalangan Milenial dan Gen Z untuk bersikap aktif dan memaknai pemilu sebagai ajang kontestasi untuk kemajuan demokrasi Indonesia tanpa menciderai persatuan dan keutuhan banga,” kata dia.

Baca Juga: Gen Z Memilih, Ternyata Begini Peran Gen Z di Pemilu 2024

2. Program Gabung Indonesia

Cegah Polarisasi Pemilu, Ruang Anak Muda Buat Gerakan Gabung IndonesiaCegah Polarisasi Pemilu, Ruang Anak Muda Buat Gerakan Gabung Indonesia (dok. Ruang Anak Muda))

Dalam kesempatan itu, Robert mengatakan, ada sejumlah program di Gerakan Gabung Indonesia. Salah satunya kegiatan Activator Camp.

Activator Camp nantinya mendorong generasi muda menajdi aktivator dan bisa memberikan penyuluhan atau pendidikan politik kepada masyarakat lainnya.

3. Generasi muda yang ada di luar negeri juga diharapkan ikut bergabung

Cegah Polarisasi Pemilu, Ruang Anak Muda Buat Gerakan Gabung Indonesiailustrasi pemilihan kepala daerah (IDN Times/Debbie Sutrisno)

Lebih lanjut, Robert berharap, generasi muda yang ada di luar negeri juga bisa bergabung dalam Gerakan Gabung Indonesia. Menurutnya, melalui program tersebut, diharapkan bisa memperkuat rantai diaspora Indonesia.

“Selanjutnya kita akan melakukan Activator Camp untuk penguatan kapasitas para anak muda yang akan melakukan edukasi politik di tengah masyarakat. Nantinya para aktivator ini dapat terjun langsung melakukan penyuluhan politik ke lapisan sosial masyarakat maupun melalui digital, karena Milenial dan Gen Z ini memang akrab dengan dunia digital. Tentu kami mengundang partisipasi dan dukungan dari semua kalangan untuk gerakan national interest ini,” imbuhnya.

Baca berita terbaru terkait Pemilu 2024, Pilpres 2024, Pilkada 2024, Pileg 2024 di Gen Z Memilih IDN Times. Jangan lupa sampaikan pertanyaanmu di kanal Tanya Jawab, ada hadiah uang tunai tiap bulan untuk 10 pemenang.

Baca Juga: PPP Yakin Sandiaga Jadi Magnet untuk Pemilih Muda di Pemilu 2024

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya