Kunjungi Pabrik Olahan Nanas, Ganjar Bicara Kedaulatan Pangan

Ganjar harap petani lokal tembus pasar internasional

Jakarta, IDN Times - Calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo berkunjung ke pabrik pengolahan nanas, Great Giant Pineapple (GGP) di Kecamatan Terbanggi Besar, Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung, Kamis (26/10/2023).

Ganjar mengatakan, olahan makanan yang berbeda dari bentuk awalnya merupakan bagian dari kedaulatan pangan.

Menurutnya, bahan baku makanan seperti nanas bisa diolah menjadi berbagai bentuk sehingga harga jualnya pun bisa meningkat. Selain itu, pasokan dari petani lokal juga dapat meningkatkan kesejahteraan mereka.

"Sebenarnya ini bagian dari kalau kita ngomong kedaulatan pangan, kita punya kekuatan-kekuatan hebat,” ujar Ganjar dalam keterangannya, dikutip Jumat (27/10/2023).

Baca Juga: TPN Targetkan Ganjar-Mahfud Menang 1 Putaran, Raih 54 Persen Suara

1. Ganjar puji hubungan petani nanas dan perusahaan

Kunjungi Pabrik Olahan Nanas, Ganjar Bicara Kedaulatan PanganGanjar Pranowo berkunjung ke pabrik pengolahan nanas, Great Giant Pineapple (GGP) di Lampung (IDN Times/Isrimewa)

Dalam kesempatan itu, Ganjar memuji hubungan baik antara petani nanas dan perusahaan. Sebab, petani mampu menyediakan nanas berkualitas dan perusahaan membayarnya dengan harga layak. 

“Kita melihat di sini nanasnya hebat, buah-buahan yang lain tumbuh, relasi antarpetani dan pengusahanya bisa bagus, pengusahanya bisa jadi off taker, bibitnya disiapkan, kualitasnya tinggi, menurut saya itu menjadi contoh ya,” ucap dia.

Baca Juga: Strategi Ganjar untuk Tingkatkan Ekonomi Menuju Indonesia Emas

2. Petani harus lebih banyak mendapat edukasi

Kunjungi Pabrik Olahan Nanas, Ganjar Bicara Kedaulatan PanganGanjar Pranowo berkunjung ke pabrik pengolahan nanas, Great Giant Pineapple (GGP) di Lampung (IDN Times/Isrimewa)

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu mengatakan, petani juga harus lebih banyak mendapat edukasi sehingga, mereka bisa mengembangkan benih tanaman dengan kualitas yang lebih baik. 

“Makanya tadi ada edukasi-edukasi yang kepada kepada para petaninya. Benihnya mesti bagus, pupuknya dijamin,” kata dia.

Baca Juga: TPN Targetkan Ganjar-Mahfud Menang 1 Putaran, Raih 54 Persen Suara

3. Ganjar harap petani lokasi bisa tembus pasar internasional

Kunjungi Pabrik Olahan Nanas, Ganjar Bicara Kedaulatan PanganGanjar Pranowo berkunjung ke pabrik pengolahan nanas, Great Giant Pineapple (GGP) di Lampung (IDN Times/Isrimewa)

Lebih lanjut, Ganjar berharap, petani lokal bisa menembus pasar internasional. Sebab, produk pertanian Indonesia banyak dibutuhkan di dunia internasional.

“Nanti saya pasti akan ketemu lagi mereka pemain sawit, petani sawit, kemudian proteksi dan regulasi yang mesti dipersiapkan, politik tarif di tingkat dunia yang kemudian mereka akan bisa menjadi produk-produk kebanggaan nasional yang kompetitif,” imbuhnya.

 

Baca berita terbaru terkait Pemilu 2024, Pilpres 2024, Pilkada 2024, Pileg 2024 di Gen Z Memilih IDN Times. Jangan lupa sampaikan pertanyaanmu di kanal Tanya Jawab, ada hadiah uang tunai tiap bulan untuk 10 pemenang.

Baca Juga: Survei Indikator: Prabowo Lebih Unggul dari Ganjar dan Anies

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya