Survei: Kans Andika Besar Dipinang Ganjar karena 3 Citra Diri Ini

Andika dinilai pas jadi bacawapres Ganjar

Jakarta, IDN Times - Lembaga Indikator merilis hasil survei terbaru terkait elektabilitas bakal calon presiden (bacapres) 2024. Selain itu, ada juga mengenai siapa sosok yang paling pas mendampingi bacawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Indikator melakukan survei pada 14-20 September 2023 di Jawa Timur, dengan melibatkan 1.810 responden. Indikator menggunakan asumsi metode simple random sampling dengan margin of error sekitar 2,4 persen, pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Baca Juga: Survei: Elektabilitas Ganjar di Jatim Unggul 10,1 Persen dari Prabowo

1. Andika dianggap bacawapres tegas

Survei: Kans Andika Besar Dipinang Ganjar karena 3 Citra Diri IniAndika Perkasa (IDN Times/Aryodamar)

Dalam survei itu, Andika dianggap pas menjadi bacawapres Ganjar karena tegas, berwibawa dan bijaksana. Hal itu tak lepas dari latar belakang militer Andika.

Persentase responden menganggap Andika tegas, berwibawa, dan bijaksana sebanyak 39,1 persen. Berikut hasilnya:

- Andika Perkasa: 39,1 persen
- Erick Thohir: 8,3 persen
- Ridwan Kamil: 7,5 persen
- Khohifah Indar Parawansa: 6,4 persen
- Basuki Hadimuljono: 5,3 persen

Baca Juga: Survei Indikator: Elektabilitas Ganjar Pranowo Tertinggi

2. Elektabilitas Ganjar tertinggi

Survei: Kans Andika Besar Dipinang Ganjar karena 3 Citra Diri IniGanjar Pranowo (IDN Times/Aryodamar)

Sementara itu, berdasarkan simulasi tiga nama, elektabilitas Ganjar di Jawa Timur cukup jauh dari lawan politiknya. Berikut hasilnya:

- Ganjar Pranowo: 43,9 persen
- Prabowo Subianto: 33,8 persen
- Anies Baswedan: 14,4 persen
- Tidak jawab: 8 persen

Artinya, hasil survei tersebut menunjukkan elektabilitas Ganjar dan Prabowo terpaut angka 10,1 persen.

"Pada simulasi tiga nama (capres), Ganjar 43,9 persen, unggul dari Prabowo 33,8 persen dan Anies 14,4 persen. Sekitar delapan persen belum menunjukkan pilihan," ujar Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi keterangan tertulisnya, Minggu (1/10/2023).

3. Simulasi 10 nama, Ganjar masih unggul

Survei: Kans Andika Besar Dipinang Ganjar karena 3 Citra Diri IniBacapres dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo hadir di Rakernas IV PDIP (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Dalam simulasi 10 nama, Ganjar masih unggul. Berikut hasil surveinya:

- Ganjar Pranowo: 40,3 persen
- Prabowo Subianto: 29,2 persen
- Anies Baswedan: 13,1 persen
- Ridwan Kamil: 2,4 persen
- Muhaimin Iskandar: 1,7 persen
- Erick Thohir: 1,7 persen
- Agus Harimurti Yudhoyono: 1,5 persen
- Sandiaga Uno: 0,6 persen
- Airlangga Hartarto: 0,4 persen
- Puan Maharani: 0,2 persen
- Tidak jawab: 8,8 persen

Baca berita terbaru terkait Pemilu 2024, Pilpres 2024, Pilkada 2024, Pileg 2024 di Gen Z Memilih IDN Times. Jangan lupa sampaikan pertanyaanmu di kanal Tanya Jawab, ada hadiah uang tunai tiap bulan untuk 10 pemenang.

Baca Juga: Andika Perkasa Dinilai Jadi Paket Lengkap Bila Jadi Cawapres Ganjar

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya