WA Down Langsung Trending di Sosmed, Ini Curhatan Para Netizen RI

Para pengguna tak bisa akses layanan sama sekali

Jakarta, IDN Times - WhatsApp (WA) down ramai menggema di jejaring media sosial. Bagaimana tak gaduh, saluran komunikasi yang banyak digunakan khalayak termasuk publik di Indonesia itu mengalami gangguan.

Akibat gangguan down tersebut, para pengguna WA tak bisa mengirim pesan apapun termasuk menggunakan layanan panggilan dari fitur yang dihadirkan. Dalam layar HP, yang tertera hanya ceklis satu saja, seperti halnya tak terbaca.

Tak butuh waktu lama, beragam keluhan langsung ramai disuarakan publik di media sosial, seperti halnya Twitter, Selasa (25/10/2022) sore. Hingga berita ini dibuat, tagar Whatsapp bertengger di posisi pertama dengan 565.000 kali tweets.

Di posisi kedua, masih soal isu yang sama, yakni WA down dengan 17.300 tweets.

"WA ceklis 1 panik grasak grusuk habis paket hp error, ke twitter: oh lagi down," cuit akun @icebatu.

"Wa down ceklis 1 auto move ke twitter," cuit @f_rriza.

"Tumben banget WA down," cuit @rita_tj.

"WhatsApp down, ini WA cuma ceklis 1, centang 1, yang aku pikirin: sinyal jelek, kuota abis, kamu," cuit akun @ignatiuswisnu.

Sementara itu, dari penelusuran di situs navigasi platform Down Detector, laporan WA down ini terpantau terjadi sejak 14.10 WIB. Dan gangguan ini juga bukan hanya terjadi di Indonesia, namun sepertinya juga terjadi secara global.

Sebab selain di Indonesia, beberapa negara lain seperti India dan Amerika Serikat juga terpantau tak bisa mengakses WhatsApp, menurut peta Down Detector.

Baca Juga: WhatsApp Down, Pengguna Kesulitan Kirim Pesan

Topik:

  • Rendra Saputra

Berita Terkini Lainnya