Masyarakat Bisa Ikut "Mendebat", Ini yang Disiapkan Para Kandidat

Apa tanggapan masing-masing paslon?

Debat putaran kedua hari ini 12 April 2017 akan menamlilkan format baru. Warga yang dulu hanya menonton saja, kini akan diberikan kesempatan untuk bertanya langsung kepada para kandidat.

Masyarakat Bisa Ikut Mendebat, Ini yang Disiapkan Para KandidatAprilio Akbar/ANTARA FOTO

Dikutip Liputan6.com, (12/4), Komisioner KPU DKI Dahlia Umar mengatakan telah menerjunkan sejumlah unit khusus yang independen untuk mencari orang yang ingin bertanya langsung kepada Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga dalam debat nanti.

Dahlia berharap konsep baru ini tak membuat masyarakat beranggapan bahwa pertanyaan dari yang diajukan nantinya akan melemahkan salah satu kandidat. Untuk itu, para pasangan calon harus mampu membedakan mana pernyataan yang bernilai menjatuhkan dan mana yang berisikan kritik membangun.

Adapun untuk persiapan debat, KPU Jakarta sudah mempersiapkan beberapa tim ahli, praktisi, dan akademisi. Mereka akan ikut andil menjadi saksi dalam debat yang diprediksi akan berlangsung seru tersebut.

Ahok-Djarot harap pertanyaan yang datang benar-benar dari masyarakat.

Masyarakat Bisa Ikut Mendebat, Ini yang Disiapkan Para KandidatAprilio Akbar/ANTARA FOTO

Terkait persiapan khusus dalam menghadapi format baru dari KPU, pasangan pertahan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok-Djarot Saiful Hidayat mengatakan tidak memiliki persiapan khusus. Namun yang jelas, dalam debat tersebut keduanya hanya akan mempertajam program yang sudah ada. Bahkan keduanya juga siap jika mendapatkan banyak serangan dari pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno.

Jubir Ahok-Djarot, Raja Juli Antoni mengatakan bahwa pemerintahan Ahok selama ini telah menjalankan tugasnya dengan baik. Menurut Raja, keduanya hanya tinggal melakukan pembenahan di beberapa sektor saja. Ahok dan Djarot, kata dia, juga menyatakan tidak keberatan dengan konsep baru dari KPU. Namun, kubu petahana mengingatkan supaya apa yang disampaikan oleh masyarakat tersebut nantinya benar-benar berasal dari masyarakat.

Baca Juga: Ini Rapor Ketiga Cagub-Cawagub DKI Jakarta dalam Debat Semalam. 

Persiapan Anies jelang debat dengan format baru dari KPU.

Masyarakat Bisa Ikut Mendebat, Ini yang Disiapkan Para KandidatAprilio Akbar/ANTARA FOTO

Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga mengungkapkan hal serupa. Dia mengaku siap menghadapi debat dengan konsep baru tersebut. Anies mengklaim sudah terbiasa turun ke lapangan dan menjawab pertanyaan dari warga. Jadi konsep ini bisa jadi memberikan keuntungan bagi paslon tersebut yang telah berpengalaman sebelumnya.

Namun, Anies ingin supaya dalam debat tersebut ada objektivitas dan netralitas. Jika debat berlangsung dengan objektif dan ada netral, maka semua menurutnya akan bisa berlangsung dengan aman.

Debat ini rencananya akan berlangsung di Hotel Bidakara pukul 19.30 WIB. Debat akan dipandu oleh moderator Dwi Noviratri atau Ira Koesno yang sebelumnya juga memandu debat di putaran pertama.

Baca Juga: Meme-meme Lucu Ini Sindir Agus yang Tak Ikut Debat Cagub. 

Topik:

Berita Terkini Lainnya