Kampanye di Aceh, Sandiaga Ajak Anak Muda Wirausaha

Sandiaga ngopi bareng anak muda di cafe

Jakarta, IDN Times - Calon Wakil Presiden Nomor Urut 02 Sandiaga Uno kampanye di Lhokseumawe, Aceh. Dia mengunjungi millennial dan mengingatkan pentingnya jiwa wirausaha bagi anak muda Indonesia.

Sesuai selera anak muda, Sandiaga pun mengajak anak muda ngopi bareng di Cafe Station Premium, Lhokseumawe, Sabtu malam (2/2).

1. Sandiaga disambut dengan salawat Badar

Kampanye di Aceh, Sandiaga Ajak Anak Muda WirausahaInstagram/@sandiuno

Pada kesempatan ini, hadir mantan Panglima GAM Muzakkir Manaf, Ketua Gerindra Aceh Khalid, Bupati Aceh Utara Muhammad Thaib, dan Wali Kota Lhokseumawe Suaidi Yahya.

Seperti dilansir kantor berita Antara, Minggu (3/2), Sandiaga tiba di lokasi acara sekitar pukul 21.30 WIB dan langsung disambut warga dengan antusias yang sudah menunggu sejak magrib. Kedatangan politikus Partai Gerindra itu juga diwarnai gema salawat Badar dari warga.

2. Sandiaga mengajak anak muda berwirausaha

Kampanye di Aceh, Sandiaga Ajak Anak Muda WirausahaInstagram/@sandiuno

Pada kesempatan itu, Sandiaga mengatakan, pentingnya jiwa wirausaha bagi anak muda Indonesia untuk membangun ekonomi yang kuat. Selain itu, millennial juga harus kreatif dan aktif dalam melihat peluang usaha.

3. Warga Aceh meminta Sandiaga agar menjaga Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Arun Lhokseumawe

Kampanye di Aceh, Sandiaga Ajak Anak Muda WirausahaInstagram/@sandiuno

Sementara, Manaf meminta kepada Sandiaga, apabila nanti terpilih pada Pilpres 2019, tetap menjaga keistimewaan Aceh dan menggairahkan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Arun Lhokseumawe, sehingga maju dan mampu menampung tenaga kerja di Aceh.

4. Sandiaga salat subuh hingga mampir ke pasar

Kampanye di Aceh, Sandiaga Ajak Anak Muda WirausahaInstagram/@sandiuno

Selain ngopi bareng di Kota Lhokseumawe, Sandiaga juga salat subuh di Masjid Islamic Centre, yang kemudian dilanjutkan dengan joging di Waduk Resorvoa Pusong.

Setelah berolahraga, Sandiaga mampir ke Pasar Inpres Lhokseumawe dan selanjutnya berziarah ke Makam Sultan Malikussaleh.

Baca Juga: Sandiaga Optimistis Indonesia Bisa Jadi Pusat Ekonomi Halal Dunia

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya