Kena Gocek! Kaesang Jelaskan Maksud 'Saya Siap Untuk RI 1'

Postingan itu adalah sebuah promosi

Jakarta, IDN Times - Putra Presiden Joko "Jokowi" Widodo, Kaesang Pangarep akhirnya buka suara terkait postingannya 'Saya Siap Untuk RI 1'. Pengusaha kuliner ini mengatakan bahwa postingan itu adalah sebuah promosi produk makanan.

"@letstoast.id adalah perusahaan yang berdiri dibawah naungan PT Roti Indonesia Satu alias RI 1 yang merupakan pesaing dari @jiwatoast. Kami sadar @jiwatoast memiliki banyak cabang di seluruh Indonesia," ujar Kaesang di Instagram-nya @kaesangp, dilihat Kamis (19/8/2021).

"Maka dari itu saya siap untuk memimpin RI 1 untuk jadi yang lebih baik dari @jiwatoast. Saya mohon support dari masyarakat. Ayo jajan @letstoast.id, sesekali jajan @jiwatoast juga gak masalah sih, tapi sesekali aja," Kaesang menambahkan.

Baca Juga: Kaesang Putra Jokowi: 'Saya Siap Untuk R1'

1. Kaesang posting gambar dirinya di baliho-baliho

Kena Gocek! Kaesang Jelaskan Maksud 'Saya Siap Untuk RI 1'Postingan gambar Kaesang di Instagram-nya @kaesangp

Kaesang memposting sebuah gambar yang bertuliskan 'Siap Untuk RI 1 Kepakkan Sayapmu'. Gambar ini adalah foto Kaesang memegang produk yang dipromosikannya dengan sayap putih.

Gambarnya diedit dan ditempelkan di billboard hingga videotron di sebuah stadion.

Kena Gocek! Kaesang Jelaskan Maksud 'Saya Siap Untuk RI 1'Postingan gambar Kaesang di Instagram-nya @kaesangp

2. Melihat lagi postingan 'Saya Siap Untuk R1'

Kena Gocek! Kaesang Jelaskan Maksud 'Saya Siap Untuk RI 1'Capture postingan Kaesang Pangarep di Instagram-nya @kaesangp

Sebelumnya, Kaesang Pangarep kembali membuat heboh publik. Kaesang memposting sebuah gambar bertuliskan 'Saya Siap Untuk R1'.

Dilihat IDN Times, Kaesang memposting sebuah gambar bertuliskan 'Saya Siap Untuk R1' di akun Instagram-nya @kaesangp, Selasa (17/8/2021). Tulisan 'Saya Siap Untuk' diberi warna hitam dan 'R1' bewarna merah. Ada gambar bendera Indonesia juga di postingan itu.

Postingan Kaesang ini langsung dibanjiri komentar netizen. Kebanyakan menanggapi santai atau menjadikan bahan canda postingan Kaesang tersebut.

Baca Juga: Usai Kasus Ghosting, Apa Kabar Kaesang Putra Jokowi Sekarang?

3. Tidak ada postingan serupa di Twitter Kaesang

Kena Gocek! Kaesang Jelaskan Maksud 'Saya Siap Untuk RI 1'Logo Twitter (IDN Times/Hana Adi Perdana)

Namun demikian, adik dari Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming ini tidak memposting apapun di akun Twitter miliknya. Postingan putra bungsu Presiden Jokowi ini kebanyakan tentang Persis Solo.

Baca Juga: Cari Pemain Buat Persis, Kaesang Blusukan ke TC Timnas

Topik:

  • Hana Adi Perdana

Berita Terkini Lainnya