60 Persen Penumpang Terminal Pulo Gebang Beli Tiket Secara Online

Keberangkatan terbanyak pada Sabtu (6/4/2024)

Jakarta, IDN Times - Komandan Regu 28 Operasional Terminal Pulo Gebang Bonari berujar, pembelian tiket secara online masih jadi favorit penumpang di terminal ini pada masa Mudik Lebaran 2024. Persentase pembeliannya mencapai 60 persen.

"Khusus untuk pembelian tiket di masing-masing PO, sebetulnya pelayanan pembelian online itu sudah mencapai 60 persen, bahkan lebih," kata Bonari di Terminal Pulo Gebang, Minggu (7/4/2024).

Meski begitu, Bonari tidak menampik bahwa masih banyak penumpang yang membeli tiket secara langsung, atau on the spot. Persentasenya juga terbilang lumayan, mencapai 20 sampai 25 persen.

"Namun pelayanan pembelian secara manual itu masih banyak. Untuk persentase yang tidak beli online, mencapai 20 sampai 25 persen, jadi sudah banyak melakukan pembelian tiket secara online sekarang ini," kata Bonari.

Berdasarkan data dari Unit Pengelola Terminal Terpadu Pulo Gebang, pada Minggu (7/4/2024) pukul 14.00 WIB ini sudah ada 2.391 penumpang yang berangkat dari terminal ini, dengan total bus yang berangkat sebanyak 158 armada.

Sejauh ini, total keberangkatan terbanyak dari Terminal Pulo Gebang pada mudik Lebaran 2024 terjadi pada Sabtu (6/4/2024). Tercatat, ada 5.491 penumpang, dengan total jumlah bus yang berangkat sebanyak 403 armada.

Baca Juga: Jaga Keselamatan Pemudik, Sopir di Pulo Gebang Jalani Tes Urine

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya