Mahfud: Motif Pembunuhan Sensitif, Hanya Boleh Didengar Orang Dewasa

Terkait motif harus dikonstruksikan dengan bukti hukum

Jakarta, IDN Times - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan, Mahfud MD tak bersedia mengungkap motif pembunuhan terhadap Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J. Menurut Mahfud, terkait motif harus dikonstruksikan dengan bukti hukum yang ada. Hal tersebut, kata dia, sensitif.

"Soal bukti itu, biar dikonstruksi hukumnya karena isu itu sensitif dan hanya boleh didengar oleh orang dewasa," ungkap Mahfud ketika memberikan keterangan pers di kantor Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat, pada Selasa (9/8/2022) malam.

Namun, Mahfud tak memberikan penjelasan lebih lanjut maksud dari pernyataan isu sensitif dan mengapa hal tersebut hanya boleh didengar oleh orang dewasa. Baginya, yang terpenting saat ini Mabes Polri berani mengumumkan Irjen (Pol) Ferdy Sambo sebagai tersangka pembunuhan ajudannya sendiri.

"Sekarang, telurnya kan sudah pecah. Itu yang perlu kita apresiasi dari Polri," tutur dia.

Sementara, saat ini Ferdy Sambo sudah ditempatkan di penempatan khusus di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok sejak 6 Agustus 2022 lalu. Sesuai Peraturan Polri, ia wajib ditahan di Mako Brimob maksimal selama 30 hari sambil menunggu sidang pelanggaran kode etik.

Di sisi lain, Sambo juga terancam hukuman pidana maksimal yakni hukuman mati lantaran menjadi dalang utama kematian Yosua. Hal itu disampaikan oleh Kabareskrim Komjen (Pol) Agus Andrianto ketika memberikan keterangan pers di Mabes Polri pada malam ini.

"FS menyuruh melakukan dan menskenariokan seolah terjadi tembak-menembak di kediaman FS di Duren Tiga," ungkap Agus.

Atas perannya itu, Sambo diancam dengan Pasal 340 subsider Pasal 338 juncto Pasal 55 dan Pasal 56 KUHP dengan hukuman pidana maksimal hukuman mati atau penjara seumur hidup atau 20 tahun penjara.

Dengan diumumkannya nama Ferdy Sambo sebagai tersangka, maka total sudah ada empat individu yang terlibat pembunuhan. Polri pun menyebut tak menutup kemungkinan jumlah tersangka dapat bertambah.

Baca Juga: Istri Ferdy Sambo Alami Pelecehan Seksual? Polri: Kecil Kemungkinannya

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya