Partai Ummat Daftarkan 580 Bacaleg ke KPU, Separuhnya Eks Kader PAN

Partai Ummat menargetkan lolos ke Senayan

Jakarta, IDN Times - Partai Ummat mendaftarkan 580 bakal calon anggota legislatif (bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Kamis (11/5/2023). Sekitar 50 persen dari jumlah itu merupakan bekas kader Partai Amanat Nasional (PAN).

Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Ummat Taufik Hidayat mengatakan, para bacaleg itu diharapkan bisa bekerja keras mendulang suara di 84 daerah pemilihan (dapil).

"Banyak (eks kader PAN) gabung. Kira-kira 50 persen lah. Di sebelah saya berdiri ini, PAN semua ini," ungkap Taufik Hidayat di kantor KPU, Kamis sore.

Ia berharap 580 bacaleg itu bisa membantu Partai Ummat mencapai target untuk tembus ke Senayan. Partai Ummat menargetkan meraih 11 persen suara di Pemilu 2024.

"Nantinya para bacaleg akan bekerja keras penuh dengan dedikasi yang tinggi, ikhlas dan tulus untuk berjuang menegakan keadilan, melawan kezaliman sehingga kami harapkan, kami punya target 11 persen (suara) sesuai tanggal kami (mendaftarkan bacaleg) hari ini," kata dia. 

Taufik memerinci, dari 580 bacaleg yang didaftarkan, 288 di antaranya merupakan perempuan untuk memenuhi ketentuan peraturan. Taufik menegaskan, Partai Ummat siap berkontestasi di Pemilu 2024.

"Kami sudah menyiapkan strategi dan program-program untuk nantinya kami bisa lolos dari ketentuan parliamentary treshold 4 persen," ujarnya lagi. 

Lalu, siapa saja bacaleg yang diandalkan bisa membantu meraup suara bagi Partai Ummat?

Baca Juga: Partai Ummat Daftarkan Tokoh PA 212 Maju Jadi Caleg di Pemilu 2024

1. Ustaz Ansufri Idrus Sambo hingga MS Kaban jadi tokoh nasional Partai Ummat

Partai Ummat Daftarkan 580 Bacaleg ke KPU, Separuhnya Eks Kader PANUstaz Ansufri Idrus Sambo di kediaman Prabowo Subianto. (ANTARA FOTO)

Partai Ummat mengandalkan sosok sejumlah caleg untuk mendulang suara pada Pileg 2024. Untuk level nasional, terdapat nama Ansufri Idrus Sambo, mantan Menteri Kehutanan MS Kaban, dan Ketum Partai Ummat Rido Rahmadi.

"Lalu, ada juga Ustaz Bernard Abdul Jabar dan beberapa tokoh 212 seperti Habib Muchsin Alatas dan lain-lain. Tokoh-tokoh nasional memang selama ini menjadi representasi keumatan," kata Taufik. 

Sedangkan, untuk meraih basis massa di tingkat provinsi dan lokal, Partai Ummat mengaku memiliki sejumlah bacaleg yang dapat dijadikan vote getter. 

Baca Juga: Menko Mahfud Jamin Pemilu 2024 Digelar Serentak Sesuai Jadwal

2. Partai Ummat menyasar suara di dua kantong PAN

Partai Ummat Daftarkan 580 Bacaleg ke KPU, Separuhnya Eks Kader PANKetua Majelis Syuro Partai Ummat, Amien Rais dan Ketua Umum Partai Ummat, Ridho Rahmadi daftarkan Partai Ummat ke KPU. (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Partai Ummat Nazaruddin mengatakan berharap partainya bisa meraih suara pemilih di sejumlah kota. Mereka tersebar di Jawa Barat, Jakarta, Banten, Jawa, Sulawesi Selatan, Kalimantan, dan Maluku Utara. 

"Itu kami harapkan bisa menjadi kantong-kantong suara," katanya. 

Ia pun tak menampik bahwa dua basis massa Partai Ummat juga merupakan kantong suara bagi Partai Amanat Nasional (PAN). 

Baca Juga: PDIP, NasDem, dan Partai Ummat Daftarkan Bakal Caleg ke KPU Hari Ini

3. Partai Ummat dukung Anies Baswedan di Pemilu 2024

Partai Ummat Daftarkan 580 Bacaleg ke KPU, Separuhnya Eks Kader PANMantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. (IDN Times/Gregorius Aryodamar)

Nazaruddin menyebut, Partai Ummat melalui rapat kerja nasional sudah memutuskan mendukung capres dari Koalisi Perubahan Persatuan (KPP), Anies Baswedan. Nazaruddin menyebut identitas Partai Ummat adalah partai Islam.

"Kami memperjuangkan nilai-nilai, norma-norma Islam dalam berpolitik dan bernegara. Dalam koridor dan konstitusi UUD 1945," katanya. 

Nazaruddin mengajak masyarakat yang sepaham memilih Partai Ummat.

"Saya kira itu sama saja ya dengan kelompok lain yang punya identitas tertentu lalu mengajak masyarakat untuk membagikan nilai-nilai ideologisnya," tutur dia. 

Baca Juga: Heboh Data Hasil Pemilu 2024 Bocor, Ketua KPU: Tak Masuk Akal!

Topik:

  • Dheri Agriesta

Berita Terkini Lainnya