Respons Wagub Riza soal Remaja Citayam Tidur di Kawasan Dukuh Atas

Hentikan aktivitas sebelum pukul 10.00 WIB

Jakarta, IDN Times - Fenomena Citayam Fashion Week mendapat apresiasi dari Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria. Ia mengaku senang warga dari luar Jakarta berbondong-bondong mendatangi dan menikmati fasilitas ruang publik di ibu kota. Tak terkecuali remaja dari Citayam, Kabupaten Bogor.

"Anak-anakku yang kami cintai, kami banggakan. Saya senang, mengapresiasi kalian ada kegiatan di situ melihat mengunjungi Jakarta, termasuk kawasan Sudirman SCBD. Juga fashion di situ, apalagi menggunakan produk lokal, kami bangga," kata Riza di kantornya, Jakarta Pusat, Kamis (21/7/2022).

Meski demikian, Riza meminta kepada anak muda Citayam agar berhati-hati terhadap kerumunan dan tidur di trotoar Dukuh Atas Jakarta.

"Jangan tidur di situ. Yang paling penting juga mohon ini ada peningkatan COVID-19, artinya kita harus hati-hati juga ada kerumunan di situ hati-hati, nanti ada copet, ada lain-lain yang tidak diinginkan terjadi di situ," katanya.

Baca Juga: Tampil Modis, Ridwan Kamil Juga Ikut Citayam Fashion Week di SCBD

1. Semua aktivitas harus berhenti sebelum pukul 22.00 WIB

Respons Wagub Riza soal Remaja Citayam Tidur di Kawasan Dukuh AtasIlustrasi KRL. (ANTARA FOTO/Reno Esnir)

Riza mengimbau kepada anak-anak muda agar menghentikan aktivitas mereka yang berlokasi di kawasan Dukuh Atas Sudirman, sebelum pukul 22.00 WIB. Ini bertujuan agar mereka tidak ketinggalan kereta ketika hendak pulang ke rumah. Karena KRL sudah berhenti beroperasi pada pukul 00.00 WIB.

"Terakhir kereta jam 12 malam. Jangan sampai ketinggalan. Kami minta semua sebelum jam 22.00 WIB anak-anak segera kembali ke rumah masing-masing. Kasihan orang tua di rumah khawatir menunggu anak-anaknya, kok belum pulang, apalagi sampai malam, apalagi tidak pulang," katanya.

2. Tetap jaga kebersihan dan ketertiban

Respons Wagub Riza soal Remaja Citayam Tidur di Kawasan Dukuh Ataspotret suasana Citayam Fashion Week (instagram.com/citayamfashionweeks)

Sebelumnya, Riza juga menuturkan, fenomena remaja mendatangi kawasan Sudirman memang berbarengan dengan libur sekolah. Meski mengapresiasi, Riza juga mengingatkan agar mereka tetap menjaga kebersihan dan fasilitas yang ada.

“Yang penting mari kita rawat, kita jaga kebersihannya, kerapihannya, ketertibannya. Kami juga terus menginformasikan kepada semua dan menyiapkan Satpol PP, Dinkes, dan lain-lain, untuk menjaga kebersihan, ketertiban, dan keamanan supaya lebih nyaman bagi semua,” kata Riza, di Balai Kota DKI Jakarta, Senin, 4 Juli 2022.

Baca Juga: Anies Kunjungi Dukuh Atas, Hadiri Langsung Citayam Fashion Week

3. Anies sebut Jakarta pikat warga Citayam

Respons Wagub Riza soal Remaja Citayam Tidur di Kawasan Dukuh Ataspotret model Citayam Fashion Week (instagram.com/citayamfashionweeks)

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, juga sebelumnya menyoroti fenomena anak-anak muda dari Citayam mendatangi fasilitas publik di DKI Jakarta. Hal ini tak terlepas dari hadirnya ruang publik atau yang disebut Anies sebagai ruang ketiga.

“Ruang ketiga yang mengundang interaksi warga, tidak hanya dari Jakarta saja, bahkan dari Citayam,” kata Anies, dikutip dari akun Instagram @aniesbaswedan, Senin, 4 Juli 2022.

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya