Iriana Jokowi Minta Perempuan Berjuang Lawan Kekerasan Seksual

Iriana sebut kaum perempuan tangguh

Jakarta, IDN Times - Ibu Negara, Iriana Jokowi, mengajak kaum perempuan untuk terus berjuang melawan kekerasan seksual. Selain itu, ia juga meminta kepada seluruh perempuan untuk menyiapkan generasi masa depan yang kuat dan tangguh.

“Kita harus terus bergerak bersama elemen bangsa yang lain, untuk menurunkan angka stunting, menurunkan angka kematian ibu saat melahirkan, menekan tingkat kekerasan terhadap perempuan dan anak, serta memperkuat ekonomi keluarga dengan semangat kewirausahaan,” kata Iriana dalam video yang diunggah di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (21/12/2021).

Baca Juga: Iriana Jokowi Sakit Hati Atas Kasus Pemerkosaan Santriwati Bandung

1. Iriana katakan kaum perempuan dan ibu telah buktikan ketangguhan selama pandemik

Iriana Jokowi Minta Perempuan Berjuang Lawan Kekerasan SeksualIbu Iriana Joko Widodo (youtube.com/Sekretariat Presiden)

Selama pandemik, kata Iriana, kaum perempuan dan para ibu telah membuktikan ketangguhan dan daya juangnya. Dia juga mengatakan kaum perempuan dan para ibu telah bertahan dari berbagai kesulitan.

“Melindungi anak-anak, keluarga dan orang-orang di sekitarnya agar tetap sehat, tenang dan produktif,” ucap dia.

2. Kaum perempuan disebut Iriana sebagai pilar pembanguan bangsa

Iriana Jokowi Minta Perempuan Berjuang Lawan Kekerasan SeksualIlustrasi perempuan Indonesia (IDN Times/Arief Rahmat)

Menurut Iriana, situasi pandemik saat ini semakin menguatkan keyakinan bahwa kaum perempuan adalah pilar, sekaligus penggerak penting pembangunan bangsa. Ia pun meminta kaum perempuan untuk tidak berhenti berjuang demi kemajuan perempuan dan Indonesia.

“Perempuan-perempuan Indonesia harus menjadi perempuan yang berdaya, terdepan dalam pembentukan karakter bangsa, menyiapkan generasi masa depan yang kuat dan tangguh,” ujar Iriana.

3. Iriana yakin perempuan Indonesia akan semakin berdaya

Iriana Jokowi Minta Perempuan Berjuang Lawan Kekerasan SeksualPresiden Jokowi dan Ibu Iriana tinjau vaksinasi di Sulawesi Selatan pada Kamis (9/9/2021). (dok. Biro Pers Kepresidenan)

Melihat ketangguhan para perempuan, Iriana pun menyakini bahwa perempuan Indonesia akan semakin berdaya.

“Saya yakin dengan ketangguhan dan peran-peran strategisnya, kaum perempuan Indonesia, para ibu di seluruh pelosok Tanah Air akan semakin berdaya untuk mewujudkan Indonesia maju.

Baca Juga: Iriana Jokowi: Tindak Tegas Guru Pesantren Pelaku Asusila di Bandung

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya