Jadi Presiden Terpilih 2019-2024, Jokowi: Besok Kita Langsung Kerja

Jokowi mulai kerja keras Senin (1/7)

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo kembali ditetapkan sebagai presiden terpilih untuk periode 2019-2024. Penetapan tersebut dilakukan dalam rapat pleno terbuka Komisi Pemilihan Umum (KPU), Minggu (30/6) sore.

Usai ditetapkan kembali memimpin Indonesia 5 tahun ke depan, Jokowi menyampaikan bahwa dia akan bekerja keras bersama Ma'ruf Amin membangun bangsa. Dia memastikan akan mulai kerja keras, Senin (1/7) besok.

"Marilah kita bekerja, negara ini memerlukan kerja keras kita semuanya tanpa kecuali," kata Jokowi.

"Besok kita langsung kerja," dia melanjutkan.

Sebelumnya, Ketua KPU Arief Budiman telah menetapkan Jokowi dan Ma'ruf sebagai presiden dan wakil presiden untuk lima tahun ke depan. Penetapan tersebut ia bacakan dalam rapat pleno terbuka yang digelar oleh KPU hari ini.

"Menetapkan pasangan calon presiden dan wakil presiden terpilih dalam pemilihan umum presiden dan wakil presiden tahun 2019 nomor urut 01 Joko Widodo dan Ma'ruf Amin, dengan perolehan suara sebanyak 85.607.362 suara atau 55,50 persen dari total suara sah nasional, sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden terpilih periode tahun 2019-2024," kata Arief.

Baca Juga: Jadi Presiden untuk Periode Kedua, Ini Janji Jokowi               

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya