Mahasiswa Kembali Demo DPR, Jokowi: Silakan, Kami Mendengar

#MillennialBergerak #LawanArogansiDPR

Bogor, IDN Times - Aliansi Mahasiswa Indonesia kembali menggelar aksi demonstrasi di sekitaran Gedung DPR RI, Jakarta, hari ini. Terkait aksi tersebut, Presiden Joko "Jokowi" Widodo mempersilakan mahasiswa untuk mengeluarkan aspirasinya.

"Konstitusi kan memberikan kebebasan untuk menyampaikan pendapat," kata Jokowi di Istana Kepresidenan Bogor, Senin (30/9).

Meski begitu, Jokowi mengingatkan kepada massa agar tetap menjaga ketertiban saat melakukan aksi dan tidak rusuh, serta merusak fasilitas umum.

"Yang paling penting jangan rusuh, jangan anarkis, sehingga menimbulkan kerugian, jangan sampai ada yang merusak fasilitas-fasilitas umum, yang paling penting itu," ujarJokowi.

Mengenai mahasiswa yang kembali menggelar aksi lantaran merasa tuntutannya tak didengar pemerintah dan DPR, Jokowi menyebut bahwa pemerintah selalu mendengarkan aspirasi mereka.

"Kita mendengar kok, sangat mendengar ya," terang Jokowi.

Baca Juga: Mahasiswa IKJ Tidak Ikut Demo di Depan DPR karena Alasan Keamanan

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya