Nomor Urut 01 Akan Mudahkan Jokowi Berkampanye

Koalisi Jokowi tak akan kampanye terlalu ngoyo karena...

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy menilai nomor urut sebetulnya tidak berpengaruh banyak terhadap menang atau tidaknya pasangan calon presiden dan wakilnya di Pilpres 2019. 

Meski demikian, dia mengakui, nomor urut 01 akan memudahkan Joko "Jokowi" Widodo-Ma'ruf Amin untuk berkampanye.

1. Rommy: yang diperebutkan RI satu, bukan RI dua

Nomor Urut 01 Akan Mudahkan Jokowi BerkampanyeIDN Times/Fitang Budhi Adhitia

Optimisme bahwa Jokowi bakal menang di Pilpres 2019, menurut Rommy, tidak bisa dilihat dari nomor urut berapa. Nomor urut, kata dia, tidak melambangkan si pasangan calon (paslon) tersebut akan menang atau kalah. 

Meski demikian, politisi yang kerap disapa Rommy itu mengakui ada keuntungan juga memiliki nomor urut 01. "Itu memberikan kemudahan bagi kita untuk mensosialisasikan kepada masyarakat bahwa memang yang diperebutkan RI satu, bukan RI dua," ujar Rommy di Gedung KPU, Jakarta Pusat, Sabtu (21/9).

Baca Juga: BREAKING: Jokowi Dapat Nomor Urut 1, Prabowo Dapat Nomor Urut 2

2. Jokowi tak akan kampanye terlalu ngoyo karena...

Nomor Urut 01 Akan Mudahkan Jokowi BerkampanyeDok. IDN Times/TKN Jokowi-Maruf

Untuk persiapan kampanye, Rommy menyampaikan bahwa persiapannya sudah cukup matang. Ia mengaku bahwa tim pemenangan tidak akan terlalu memaksakan diri karena posisi Jokowi saat ini sebagai petahana.

"Kami tidak akan terlalu ngoyo kampanye karena sebagai seorang petahana setiap hari penampilan presiden menyampaikan program-program pembangunan itu sudah sebuah kampanye tersendiri," ungkap dia.

3. Koalisi Jokowi siap debat capres cawapres lima kali

Nomor Urut 01 Akan Mudahkan Jokowi BerkampanyeIDN Times/Sukma Mardya Shakti

Dan untuk debat capres cawapres yang digelar selama lima kali, Rommy masalah.
"Sama sekali tidak ada keberatan. Kami siap dalam format apapun," terang Rommy.

Baca Juga: Dapat Nomor Urut 1, Jokowi: Sesuai Harapan Kami

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya