Suara Golkar Anjlok, Senior Partai Diminta Turun Gunung

Survei menyebutkan Golkar kini di peringkat tiga

Jakarta, IDN Times - Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar Akbar Tandjung meminta para politisi senior Partai Golkar akan turun gunung untuk mendongkrak suara Golkar di Pemilu 2019. 

Pasalnya, berdasarkan sejumlah survei, elektabilitas partai berlambang pohon beringin itu menurun ke posisi ketiga, di bawah PDIP dan Gerindra. 

"Kami para senior juga akan turun membantu para caleg. Untuk perolehan suara," kata Akbar di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Kamis (13/9).

1. Para senior Golkar akan turun gunung

Suara Golkar Anjlok, Senior Partai Diminta Turun GunungANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Akbar meminta para kader Golkar bekerja lebih keras untuk mengembalikan kepercayaan rakyat kepada partai. Ia juga meminta para politisi senior turun gunung.

Menurutnya, pengalaman panjang mengikuti Pemilu harusnya bisa menjadi amunisi pada Pemilu 2019 mendatang. 

"Dan ini merupakan satu pengalaman yang amat penting. Tidak ada parpol yang mengikuti Pemilu sebanyak itu. Kalau pun ada, ya PDIP," tambah dia.

Baca Juga: Golkar Kembalikan Uang Rp 700 Juta Diduga dari Proyek PLTU Riau-1

2. Para senior akan bertemu tokoh-tokoh di daerah

Suara Golkar Anjlok, Senior Partai Diminta Turun GunungIDN Times/Vanny El Rahman

Rencananya para senior Golkar akan melakukan konsolidasi partai di setiap wilayah. Hal itu dilakukan agar partai betul-betul terkonsolidasi.

"Kita juga akan mengadakan pertemuan-pertemuan khusus dengan pengurus-pengurus partai, untuk mengatur strategi, langkah-langkah yang tepat, untuk merekam perolehan suara," ujar Akbar.

Selain itu, nantinya para senior juga akan bertemu dengan tokoh-tokoh masyarakat yang berada di daerah pemilihan.

3. Caleg Golkar harus bisa meyakinkan rakyat

Suara Golkar Anjlok, Senior Partai Diminta Turun GunungIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Lalu, Akbar pun menekankan kepada para calon legislator agar betul-betul bisa meyakinkan publik bahwa Golkar bisa lebih baik, meski beberapa kader Golkar tersandung kasus tindak pidana korupsi,.

"Kalau misalnya terjadi lagi peristiwa seperti itu, saya berpendapat, seharusnya Golkar tidak ragu-ragu untuk memberikan sanksi, memberikan hukuman kepada mereka," terang Akbar. 

Sebab hanya dengan cara itu masyarakat bisa kembali percaya kepada Golkar. Dan hal itu akan membuat rakyat kembali memilih Golkar.

"Memang melihat beberapa survei yang terakhir ini memang tentu agak mengkhawatirkan kami. Tapi kalau kita kerja keras, turun ke bawah, meyakinkan publik, Insya Allah kenaikan suara bisa kita tambah," tambahnya.

Baca Juga: Pileg 2019: Suara Golkar Diprediksi Anjlok, Ini Daftar Penyebabnya!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya