[UPDATE] Jumlah Pasien Sembuh dari COVID-19 Bertambah Jadi 16.798 

Dalam sehari pasien sembuh 555 orang

Jakarta, IDN Times - Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona atau COVID-19, Achmad Yurianto melaporkan, pasien yang sembuh dari COVID-19 semakin meningkat. Jumlahnya kini mencapai 16.798 orang. Data itu terhitung sejak 17 Juni 2020 pukul 12.00 WIB hingga 18 Juni 2020 pukul 12.00 WIB. 

"Total sembuh kalau kita lihat hari ini adalah 555 orang, sehingga akumulasi sembuh menjadi 16.798 orang," kata Yuri dalam keterangan pers yang disiarkan langsung dari channel YouTube BNPB Indonesia, Kamis (18/6).

Sementara itu, jumlah kasus positif virus corona hari ini meningkat sebanyak 1.331 kasus, sehingga total kasus positif menjadi 42.762.

Baca Juga: [UPDATE] Tambah 1.331, Kasus Virus Corona Hari Ini Tertinggi

1. Ada 10 provinsi melaporkan tidak ada penambahan kasus

[UPDATE] Jumlah Pasien Sembuh dari COVID-19 Bertambah Jadi 16.798 IDN Times/Humas BNPB

Yuri menuturkan, dari 34 provinsi yang melapor hari ini, terdapat 17 provinsi yang melaporkan kasus baru di bawah 10. Ada juga 10 provinsi yang hari ini melaporkan tidak ada penambahan kasus baru.

"Bahkan beberapa provinsi melaporkan kasus sembuh lebih banyak dibandingkan kasus positif terkonfirmasi," ujar Yuri.

2. Beberapa provinsi melaporkan jumlah pasien sembuh lebih banyak dari kasus positif

[UPDATE] Jumlah Pasien Sembuh dari COVID-19 Bertambah Jadi 16.798 (Jubir Pemerintah Penanganan COVID-19, Achmad Yurianto) Dok. BNPB

Yuri menyebut, ada beberapa provinsi yang melaporkan pasien sembuh lebih banyak dari kasus positif. Seperti di Jawa Barat yang melaporkan 52 kasus baru dan 54 pasien sembuh. Begitu juga dengan Kalimantan Tengah yang melaporkan 36 kasus baru dan 39 pasien sembuh. Banten melaporkan 15 kasus baru dan 27 pasien sembuh.

"Kalimantan Timur 8 kasus baru, 18 sembuh. Sumatera Barat 5 kasus baru, 17 sembuh. Papua Barat 5 kasus baru, 22 sembuh. Bangka Belitung hari ini tidak melaporkan ada kasus baru, 27 sembuh. Kalimantan Barat tidak melaporkan ada kasus baru, namun ada 6 yang sembuh," jelasnya.

3. Pasien meninggal bertambah 63 orang

[UPDATE] Jumlah Pasien Sembuh dari COVID-19 Bertambah Jadi 16.798 (covid19.go.id)

Yuri juga melaporkan, jumlah pasien positif COVID-19 yang meninggal telah mencapai 2.339 kasus. Per hari ini, ada penambahan kasus meninggal sebanyak 63 orang.

"Ada penambahan kasus meninggal 63 orang, sehingga total menjadi 2.339," tutur Yuri.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya