Wamen dari Papua, Menteri PUPR: Nanti Bagi Tugas untuk Kawasan Timur

Basuki siap berkolaborasi dengan John Wempi

Jakarta, IDN Times - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengaku senang karena mendapatkan wakil menteri untuk membantunya. Sebelumnya, mantan Bupati Jayawijaya John Wempi Wetipo terpilih sebagai pendamping Basuki di Kementerian PUPR.

"Saya kira mudah-mudahan bisa menjadi lebih bisa fokus, nantikan ada pembagian tugas untuk kawasan Timur," kata Basuki di Kompleks Istana Negara, Jakarta Pusat, Jumat (25/10).

Meski John Wempi berasal dari kalangan partai politik yakni PDIP, namun Basuki mengaku tak keberatan dengan hal itu. Menurutnya, pengalaman John Wempi sebagai kepala daerah sudah baik.

"Saya kira ini menteri dan wamen itu political of pointy. Jadi saya kira mudah-mudahan tidak masalah. Beliau juga birokrat kan Beliau dari Bupati, jadi saya kira sudah mengenal birokrasi," ucap Basuki.

Menyoal pembagian tugas ke depannya, Basuki menyebut tak perlu terlalu spesifik. Ia berpendapat, fleksibilitas dalam bekerja yang harus diutamakan.

"Kerja kan gak perlu 'eh kamu di sana, saya di sini', gak perlu begitu. Saya kira fleksibilitas juga, kalau terlalu strick juga nanti tidak akan lancar, jadi fleksibilitas, kami punya good of conduct-nya ada," tutur Basuki.

Baca Juga: 9 Potret Uwu Menteri PUPR Basuki Hadimuljono yang Menghibur Netizen

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya