Pengamat Politik: Sindiran Giring ke Anies Baswedan Bisa Rugikan PSI

Kontra PSI terhadap Anies ditunjukkan secara terang-terangan

Jakarta, IDN Times - Pengamat Politik Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) Ujang Komarudin menilai sindiran Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha, ditujukan untuk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

“Pernyataan tersebut kelihatannya ditujukan untuk Anies (Baswedan),” kata Ujang, saat dihubungi IDN Times, Kamis (23/12/2021).

Menurut Direktur Eksekutif Indonesia Political Review, bagi PSI, Anies adalah lawan dan musuh politik yang tidak boleh menjadi presiden. Sehingga, kontra PSI terhadap Anies ditunjukkan secara terang-terangan dan konsisten.

“Mudah dibaca dan ditebak manuver yang dilakukan oleh Giring tersebut,” tutur dia.

1. Manuver politik Giring rugikan PSI

Pengamat Politik: Sindiran Giring ke Anies Baswedan Bisa Rugikan PSIpsi.id

Menurut Ujang, manuver politik Giring justru merugikan partainya sendiri. Sebab hal ini bukan tidak mungkin membuat publik menjadi tak simpatik pada PSI.

“Sejak 2017 lalu PSI sudah melakukan perang terbuka. Justru membuat orang tak simpatik pada PSI,” ujarnya.

Baca Juga: Giring Mau Pengganti Jokowi Bukan Sosok Pembohong, Sindir Anies?

2. Giring sindir Anies di depan Jokowi

Pengamat Politik: Sindiran Giring ke Anies Baswedan Bisa Rugikan PSI

Sebelumnya, mantan vokalis grup band Nidji itu, menyindir menteri yang dipecat oleh Presiden Joko Widodo. Dia menyebut tak akan membiarkan Indonesia dipimpin oleh seorang pembohong.

“Indonesia akan suram jika yang terpilih kelak adalah seorang pembohong dan juga pernah dipecat oleh Pak Jokowi karena tidak becus kerja,” terangnya dalam acara puncak HUT ke-7 PSI yang dihadiri Presiden Joko "Jokowi" Widodo, Rabu (22/12/2021).

3. Bukan pertama kali Giring menyerang Anies

Pengamat Politik: Sindiran Giring ke Anies Baswedan Bisa Rugikan PSIGiring Ganesha dalam acara Indonesia Millenial Summit (Dok/IDN Times)

Ini bukan kali pertama Giring menyerang Anies secara terbuka. Sebelumnya, ia pernah menyampaikan ketidaksukaannya terhadap mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu melalui akun Twitter pribadinya pada Selasa (21/9/2021).

"Rekam jejak pembohong ini harus kita ingat sebagai bahan pertimbangan saat pemilihan nanti di 2024. Jangan sampai Indonesia jatuh ke tangan pembohong. Jangan sampai Indonesia jatuh ke tangan Anies Baswedan," ujar Giring dalam video yang diunggah akun Twitter PSI, @psi_id, Selasa (21/9/2021).

Baca Juga: Giring Ingin Ngobrol dengan Anies buat Tanya Nasib Formula E

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya