BPBD Peringatkan Hujan Lebat Guyur Jakarta di Malam Tahun Baru 2024

Tetap waspada ya

Jakarta, IDN Times - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengeluarkan peringatan dini cuaca di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.

Hujan lebat memang sudah terjadi di wilayah Jakarta Barat dan Jakarta Selatan sejak pukul 16.20 WIB. Berdasarkan prediksi BPBD, durasi hujan kemungkinan terjadi di rentang pukul 16.35 sampai 19.00 WIB.

Peringatan dini cuaca tersebut keluar menjelang perayaan malam tahun baru 2024 dan car free night yang akan digelar di Jalan Jenderal Sudirman, Jalan M.H. Thamrin, dan Kawasan Monas, mulai pukul 19.00 WIB, sampai Senin (1/1/2024) pukul 01.00 WIB.

Baca Juga: Malam Pergantian Tahun, Berlaku Car Free Night di Sudirman-Thamrin

1. Diprediksi akan terjadi hujan lebat disertai kilat dan petir

BPBD Peringatkan Hujan Lebat Guyur Jakarta di Malam Tahun Baru 2024ilustrasi hujan (IDN Times/Rochmanudin)

Dalam peringatan dini itu, BPBD DKI Jakarta memprediksi terjadinya hujan sedang-lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang.

Berdasarkan pantauan IDN Times, hujan lebat turun di Jalan Jenderal Gatot Soebroto disertai angin kencang.

2. Wilayah DKI Jakarta yang berpotensi diguyur hujan

BPBD Peringatkan Hujan Lebat Guyur Jakarta di Malam Tahun Baru 2024ilustrasi hujan (IDN Times/Rochmanudin)

BPBD juga merilis wilayah di DKI Jakarta yang diprediksi diguyur hujan yang disertai angin kencang, kilat atau petir, sebagai berikut:

Jakarta Pusat: Senen, Menteng, Tanah Abang, Gambir, Sawah Besar, Kemayoran, Cempaka Putih, dan Johar Baru.

Jakarta Utara: Tanjung Priok, Koja, Pademangan, dan  Kelapa Gading.

Jakarta Barat: Cengkareng, Grogol, Petamburan, Taman Sari, Tambora, Kebon Jeruk, Palmerah, dan Kembangan.

Jakarta Selatan: Tebet, Setiabudi, Mampang Prapatan, Pasar Minggu, Kebayoran Lama, Cilandak, Kebayoran Baru, Pancoran, Jagakarsa, dan Pesanggrahan.

Jakarta Timur: Matraman, Jatinegara, Kramatjati, Pasar Rebo, Ciracas, Cipayung, Pulogadung, Cakung, Duren Sawit, dan Makasar.

3. Ada kenaikan tinggi muka air di Pesanggrahan

BPBD Peringatkan Hujan Lebat Guyur Jakarta di Malam Tahun Baru 2024ilustrasi langit mendung (IDN Times/Anata)

Selain itu, BPBD juga melaporkan adanya kenaikan tinggi muka air di Pos Pantau Pesanggrahan dengan status terakhir ialah waspada/siaga 3 pada pukul 17.00 WIB.

Oleh sebab itu, BPBD DKI Jakarta mengantisipasi kiriman air sampai PA Cengkareng Drain, yang akan melalui sejumlah wilayah, sebagai berikut:

  1. Lebak Bulus
  2. Pondok Pinang
  3. Bintaro
  4. Pesanggrahan
  5. Cipulir
  6. Ulujami
  7. Sukabumi Selatan
  8. Kebon Jeruk
  9. Kedoya Utara
  10. Kedoya Selatan
  11. Rawa Buaya
  12. Kembangan Utara
  13. Kembangan Selatan
  14. Cengkareng Timur
  15. Srengseng
  16. Kelapa Dua
  17. Kapuk
  18. Kedaung
  19. Kaliangke
  20. Kapuk Muara.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya