Data Lengkap Kasus COVID-19 di Indonesia per Kamis 24 Juni 2021

Kasus harian COVID-19 melonjak tinggi capai 20.574!

Jakarta, IDN Times - Kasus COVID-19 mencapai rekor tertinggi setelah kemarin mencapai 15.308 orang, kini kasus harian melonjak hingga 20.574 berdasarkan laporan data Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 pada hari ini, Kamis (24/6/2021).

Kasus COVID-19 tertinggi didominasi wilayah di pulau Jawa seperti DKI Jakarta, antara lain Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Jawa Timur. Lalu, provinsi mana saja yang menyumbang kasus COVID-19 di Indonesia?

1. Data sebaran kasus COVID-19 di Indonesia

Data Lengkap Kasus COVID-19 di Indonesia per Kamis 24 Juni 2021Pasien COVID-19 memasuki bus sekolah untuk menuju Rumah Sakit Darurat Covid (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran di Puskesmas Menteng, Jakarta, Minggu (20/6/2021). ANTARA FOTO/Galih Pradipta.

Berikut adalah daftar lengkap kasus COVID-19 per provinsi pada Kamis, 24 Juni 2021:

  1. Aceh: 18.668
  2. Sumatra Utara: 35.200
  3. Sumatra Barat: 49.706
  4. Riau: 68.779
  5. Jambi: 12.317
  6. Sumatra Selatan: 27.640
  7. Bengkulu: 9.426
  8. Lampung: 20.655
  9. Bangka Belitung: 20.546
  10. Kepulauan Riau: 23.448
  11. DKI Jakarta: 494.462
  12. Jawa Barat: 356.682
  13. Jawa Tengah: 239.818
  14. DI Yogyakarta: 55.463
  15. Jawa Timur: 166.831
  16. Banten: 54.346
  17. Bali: 48.931
  18. NTB: 12.837
  19. NTT: 17.643
  20. Kalimantan Barat: 13.711
  21. Kalimantan Tengah: 24.838
  22. Kalimantan Selatan: 35.723
  23. Kalimantan Timur: 74.632
  24. Kalimantan Utara: 12.818
  25. Sulawesi Utara: 16.075
  26. Sulawesi Tengah: 13.332
  27. Sulawesi Selatan: 63.390
  28. Sulawesi Tenggara: 10.904
  29. Gorontalo: 5.723
  30. Sulawesi Barat: 5.727
  31. Maluku: 8.130
  32. Maluku Utara: 4.891
  33. Papua: 20.767
  34. Papua Barat: 9.936

Total: 2.053.995

Baca Juga: Tetap Waspada! Kasus Aktif COVID-19 Naik 11.018 Hari Ini

2. Sebanyak 1,8 juta pasien COVID-19 di Indonesia telah sembuh

Data Lengkap Kasus COVID-19 di Indonesia per Kamis 24 Juni 2021Pasien mendapatkan surat keterangan sembuh COVID-19 dari Jubir Satgas Penanganan COVID-19 PPU dr Jansje Grace Makisurat (IDN Times/Ervan )

Dari akumulasi kasus positif COVID-19 di Indonesia, sebanyak 1.826.504 pasien dinyatakan sembuh hingga hari ini. Jumlah kesembuhan itu bertambah 9.201 kasus dari data Satgas Penanganan COVID-19 kemarin. 

Penambahan kasus sembuh terbanyak berasal dari Provinsi DKI Jakarta (2.438) dan Jawa Tengah (2.254). 

3. Sebanyak 55.949 orang di Indonesia meninggal dunia karena COVID-19

Data Lengkap Kasus COVID-19 di Indonesia per Kamis 24 Juni 2021Ilustrasi tim Gugus Tugas Pencegahan dan Pengendalian COVID-19 mengusung jenazah pasien positif COVID-19 di Tempat Pemakaman Umum di Kudus (ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho)

Sementara, pasien meninggal dunia akibat COVID-19 di Indonesia total 55.949 orang. Jumlah itu bertambah 355 orang dalam waktu 24 jam terakhir. 

Penambahan jumlah kematian terbesar berasal dari Provinsi Jawa Barat (82 orang), Jawa Tengah (78 orang), dan Jawa Timur (51 orang).

Baca Juga: Kasus COVID-19 Jakarta Tambah 7.505, Rekor Pecah Lagi!

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya