PDIP Balas Tudingan Gerindra Soal Megawati Main Dukun Jelang 2024

Megawati pikir matang soal usul nomor peserta pemilu

Jakarta, IDN Times - Wakil Ketua Komisi II DPR RI sekaligus politikus senior PDIP, Junimart Girsang, buka suara terkait pernyataan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Desmond Junaidi yang menyebut Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri konsultasi ke dukun.

Diketahui, pernyataan itu dilontarkan Desmond menanggapi usulan Megawati terkait tak diubahnya nomor partai politik peserta Pemilu 2024 mendatang.

Baca Juga: SBY Menduga Pemilu 2024 Curang, KPU Respons Tegas: Laporkan!

1. Desmond dinilai justru yang suka main dukun

PDIP Balas Tudingan Gerindra Soal Megawati Main Dukun Jelang 2024Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Desmond Mahesa (youtube.com/Komisi III DPR RI Channel)

Terkait hal tersebut, Junimart menilai, orang yang suka bicara mengenai dukun, justru yang bersangkutan suka main dukun.

"Kalau saya menanggapi yang demikian kalau orang sudah bicara yang dukun-mendukun, berarti dia suka main dukun," ujar Junimart usai menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan KPU dan Bawaslu, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (20/9/2022) malam.

Baca Juga: KPU Pertimbangkan Usul Megawati soal Nomor Urut Pemilu Tak Diubah

2. Usulan Megawati melalui pertimbangan matang

PDIP Balas Tudingan Gerindra Soal Megawati Main Dukun Jelang 2024Wakil Ketua Komisi II DPR RI sekaligus politikus senior PDIP, Junimart Girsang (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Sebagai kader PDIP, kata Junimart, Megawati setiap berbicara selalu memikirkan konsekuensi dari apa yang diucapkan. Sehingga pernyataannya itu berbobot, tidak asal berbicara.

"Artinya, beliau sudah matang memikirkan itu. Dan tentu, kita sepakat kalau tetap dengan nomor seperti pemilu sebelumnya, pertama itu mengurangi anggaran internal parpol itu sendiri," imbuhnya.

Baca Juga: Megawati Usul ke KPU Nomor Urut Parpol Peserta Pemilu Tak Diubah

3. Desmond soal Megawati konsultasi ke dukun

PDIP Balas Tudingan Gerindra Soal Megawati Main Dukun Jelang 2024Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Desmond Mahesa (youtube.com/Komisi III DPR RI Channel)

Sebagaimana diketahui, Desmond sempat mengomentari usul Megawati yang meminta agar nomor urut peserta Pemilu 2024 tak diubah.

Desmond menilai pendapat Megawati itu didapatkan usai berkonsultasi dengan dukunnya.

"Bu Mega itu berpendapat mungkin hasil konsultasi dengan dukun ya? Ya, karena nomor tiga (nomor PDIP di Pemilu 2019) bagus, beliau sampaikan sesuai dengan pesan dukun kan," ujar Desmond diiringi kelakar.

Topik:

  • Rendra Saputra

Berita Terkini Lainnya