Prabowo Unggul di Pemilih Muda, Pengamat: Dianggap Sosok yang Santai

Survei sebut Prabowo unggul di pemilih gen z dan milenial

Jakarta, IDN Times - Sikap calon presiden (capres) Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto yang belakangan kalem dan santai dinilai mampu menarik perhatian generasi muda jelang Pemilu 2024.

Pengamat Politik Universitas Al Azhar Ujang Komarudin menuturkan, sikap itu sangat disukai oleh kelompok anak muda.

Baca Juga: Sambut Pemilu 2024, KPU Rilis Film Bertajuk Kejarlah Janji

1. Sikap tenang Prabowo bisa membawa kemenangan di 2024

Prabowo Unggul di Pemilih Muda, Pengamat: Dianggap Sosok yang SantaiPrabowo Subianto (IDN Times/Aryodamar)

Ujang menjelaskan, generasi muda cenderung menyukai sosok pemimpin yang santai dan punya jiwa layaknya anak muda.

Meskipun usianya terbilang tua, belakangan ini Prabowo tampak tetap tenang menghadapi berbagai dinamika politik. Prabowo jauh lebih santai dan hanya fokus dengan kinerja sebagai Menteri Pertahanan (Menhan).

Jika Prabowo konsisten, bukan tidak mungkin sikap tersebut mampu membawa Ketum Partai Gerindra itu meraih kemenangan di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

"Tipikal figur Prabowo dianggap sebagai sosok yang kalem, santai. Itu kan disukai anak-anak muda," kata dia dalam keterangannya, Minggu (17/9/2023).

Baca Juga: Cerai dari Anies, Demokrat Dukung Prabowo di Pemilu 2024

2. Elektabilitas Prabowo dipengaruhi gaya berpolitik

Prabowo Unggul di Pemilih Muda, Pengamat: Dianggap Sosok yang SantaiKetua Umum Gerindra Prabowo Subianto di hadapan kader Gerindra (dok istimewa)

Ujang menilai, sikap tersebut menjadi salah satu faktor tingginya elektabilitas Prabowo di generasi muda Indonesia. Sebab, Milenial dan Gen Z sebagai pemilih mayoritas di 2024, menyukai sosok pemimpin yang cair dan tidak kaku.

Dalam survei Polling Insitute periode 21 sampai 25 Agustus 2023, sebanyak 44,3 persen kalangan Gen Z berusia di bahwa 21 tahun mendukung Prabowo. Kemudian, kalangan Gen Z berusia 22 sampai 25 tahun sebanyak 43,3 persen yang mendukung Prabowo.

Selanjutnya, di kalangan Milenial yakni generasi muda berusia 26 sampai 40 tahun, sebanyak 38,4 persen mendukung Prabowo. Jumlah dukungan yang signifikan tersebut menurut Ujang, sangat wajar melihat gaya kepemimpinan Prabowo yang sangat santai dan disukai kalangan muda.

"Makanya dalam survei anak muda Prabowo tinggi, karena memang Prabowo pembawaannya kalem, santuy, dan itu disukai anak muda banget," ucap dia.

Baca Juga: Prabowo: Yang Penting Asal Jangan Prabowo Bohong dan Berkhianat

3. Survei Polling Institute: Pemilih Ganjar unggul di usia tua

Prabowo Unggul di Pemilih Muda, Pengamat: Dianggap Sosok yang SantaiIlustrasi survei (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Sementara itu, capres dari PDIP Ganjar Pranowo hanya tinggi pada usia tua kategori 41 sampai 55 tahun dengan 31,6 persen sedangkan Prabowo 28,8 persen.

Kemudian, pada usia lebih dari 55 tahun keduanya terpaut selisih 2,1 persen, yakni Ganjar 34,7 persen dan Prabowo 32,6 persen.

"Prabowo unggul di kalangan gen z dan milenial sedangkan Ganjar cukup merata dukungannya, meskipun juga ada bias di kalangan pemilih tua," ujar Peneliti Polling Institute Kennedy Muslim dalam konferensi pers virtual, Minggu (10/9/2023).

Topik:

  • Dheri Agriesta

Berita Terkini Lainnya