Relawan Jokowi Kaget Erick Thohir Mencuat di Bursa Cawapres Musra

Erick Thohir masuk tiga besar cawapres Musra

Jakarta, IDN Times - Sejumlah Relawan Jokowi sebagai panitia penyelenggara Musyawarah Rakyat (Musra) Indonesia mengaku kaget dengan munculnya nama Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, dalam bursa Cawapres 2024 pilihan peserta Musra di Jawa Barat.

Erick Thohir masuk tiga besar bersama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

"Saya kaget lho, Pak Erick masuk jadi kandidat kuat (cawapres)," kata Ketua Panitia Nasional Musra Indonesia, Panel Barus, dalam konferensi pers hasil Musra Jawa Barat, di Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Rabu (31/08/2022).

Baca Juga: Survei Poltracking: Elektabilitas Ganjar Kalahkan Prabowo dan Anies

1. Ridwan Kamil jadi cawapres di posisi pertama pilihan Musra

Relawan Jokowi Kaget Erick Thohir Mencuat di Bursa Cawapres MusraKetua Panitia Nasional Musra Indonesia, Panel Barus (dok. Istimewa)

Panel, yang juga Bendahara Umum Projo, menjelaskan bahwa wajar jika Ridwan Kamil bertengger di posisi puncak cawapres. 

Dia beralasan karena Musra pertama itu diadakan di Bandung, Provinsi Jabar, yang dipimpin Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil mendapat dukungan 38,89 persen dari total 5.721 peserta yang memilih. Dia juga masuk bursa Capres 2024 dalam Musra Jawa Barat, namun hanya memperoleh 5,17 persen atau berada di posisi keenam.

Sementara itu, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto sama sekali tidak masuk dalam sepuluh besar Capres 2022 di Musra Jawa Barat.

Meski begitu, Airlangga berada di peringkat kedua dalam bursa cawapres dengan 13,25 persen pemilih. Sedangkan Erick Thohir mendapatkan dukungan 12,81 persen.

Perolehan dukungan untuk Erick hanya selisih tipis 0,44 persen dari Airlangga Hartarto.

"Boleh sedih, boleh senang. Apa pun itu, itulah suara rakyat dalam Musra Jawa Barat, panitia tidak intervensi," ujar Panel.

Baca Juga: Survei LSI: Mayoritas Publik Nilai Ferdy Sambo Layak Dihukum Mati

2. Jokowi terpilih sebagai capres di Musra Jabar

Relawan Jokowi Kaget Erick Thohir Mencuat di Bursa Cawapres MusraKonferensi pers hasil Musyawarah Rakyat (Musra) Indonesia pertama (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Selain cawapres, Ketua Dewan Pengarah Musra Andi Gani Musra juga memaparkan capres pilihan peserta Musra. 

Presiden Joko "Jokowi" Widido mendapat perolehan suara terbanyak dari peserta Musra. Kemudian disusul capres kuat lainnya yakni Sandiaga Uno, Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan.

"Capres harapan rakyat ini memang cukup mengejutkan dari hasil yang nyata kami peroleh. Nomor satu Pak Joko Widodo dengan presentasi dukungan 29,79 persen," ujar Andi.

"Sandiaga Uno mendapat tertinggi posisi kedua di 16,92 persen. Lalu mas Ganjar Pranowo itu di posisi tiga besar, tipis sekali angkanya 16,10 persen persen. Pak Prabowo torehan 11,10 persen dan Anies 9,02 persen," sambung dia.

Urutan capres yang dipilih Musra selanjutnya, ada Ridwan Kamil, Puan Maharani, Moeldoko, dan Andika Perkasa.

"Ridwan Kamil di 5,17 persen, Puan Maharani 4,16 persen, Dedi Mulyadi masuk juga tuh 2,87 persen, Moeldoko 2,57 persen dan Andika Perkasa di posisi terakhir 1,42 persen. Lain-lainnya itu nama-nama yang memperoleh di bawah 0,7 persen," tutur dia.

Baca Juga: Jokowi Bisik-Bisik ke Bos Freeport: Inflasi RI Lebih Baik dari Amerika

3. Musra juga tampung hasil program prioritas harapan rakyat

Relawan Jokowi Kaget Erick Thohir Mencuat di Bursa Cawapres MusraKonferensi pers hasil Musyawarah Rakyat (Musra) Indonesia pertama (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Andi lantas memastikan Musra juga menampung aspirasi terkait program prioritas harapan rakyat kepada pemerintah.

"Perkembangan isu ekonomi terkini tampak mempengaruhi pilihan para peserta, terutama terkait dengan upah dan harga BBM yang belakangan diwacanakan kenaikannya oleh pemerintah," ujar Andi.

"Selanjutnya terkait program yang bersifat infrastruktur, para peserta tampak berpreferensi atas kerja pemerintah yang terlihat dan terasa hasilnya," imbuh dia.

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya