Pembelajaran Tatap Muka 100 Persen Menunggu Vaksinasi di Jombang Kelar

PTM penuh rencananya Januari 2022

Jombang, IDN Times - Meskipun Kabupaten Jombang, Jawa Timur saat ini Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berada di level 1 dan kasus COVID-19 terus berkurang, namun pembelajaran tatap muka (PTM) untuk pelajar tingkat SD dan SMP masih belum dilaksanakan penuh 100 persen. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten setempat masih menerapkan sistem shifting dengan kehadiran masing-masing 50 persen sembari mengevaluasi pelaksanaan PTM tersebut.

"PTM sekarang masih menerapkan sistem shifting, yakni kehadiran 50 persen," kata Kepala Disdikbud Kabupaten Jombang, Agus Purnomo, Sabtu (20/11/2021).

Baca Juga: Sopir Vanessa Angel Rajin Ibadah di Rutan Polres Jombang

1. Disdikbud evaluasi PTM hingga satu bulan ke depan

Pembelajaran Tatap Muka 100 Persen Menunggu Vaksinasi di Jombang KelarKepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang Agus Purnomo. IDN Times/Zainul Arifin

Kasus COVID-19 di Jombang pada saat ini memang terus berkurang. Berdasarkan data di situs resmi dinas kesehatan Jombang per Jumat (19/11/2021), tercatat ada 4 kasus positif. Rinciannya 2 orang dirawat di rumah sakit dan sisanya menjalani isolasi. Jumlah tersebut berkurang dari sebelumnya terdapat 6 kasus pada 16 November lalu. Selain itu, sejak Selasa kemarin, (16/11/2021), status PPKM di Jombang turun dari level 2 ke level 1.

Kendati begitu, Agus menyebut, pihaknya masih melakukan evaluasi PTM yang sudah berjalan hingga satu bulan kedepan sembari melihat perkembangan kasus COVID-19.  Jika perkembangan kasus COVID-19 terus menurun, maka PTM 100 persen akan segera dilaksanakan.

"Kita tetap melakukan evaluasi dan menunggu perkembangan, semoga saja keberadaan COVID-19 ini terus membaik, sehingga PTM 100 persen bisa segera terlaksana," katanya.

2. PTM penuh juga menunggu cakupan vaksinasi 100 persen 

Pembelajaran Tatap Muka 100 Persen Menunggu Vaksinasi di Jombang KelarVaksinasi santri ponpes Mambaul Ma'arif Denanyar Jombang. IDN Times/Zainul Arifin

Selain memantau perkembangan kasus COVID-19, pihak Disdikbud Jombang juga menunggu cakupan vaksinasi berjalan 100 persen, termasuk vaksinasi pelajar usia 6-12 tahun yang ditargetkan dinas kesehatan selesai bulan Desember 2021. 

Agus mengharapkan, program vaksinasi yang bertujuan untuk membentuk kekebalan kelompok atau Herd Immunity dapat berjalan lancar dan kelar sesuai target bulan Desember mendatang. Sehingga sekolah tatap muka di Jombang nantinya dapat terlaksana sesuai dengan harapan

"Kita tetap melakukan evaluasi sambil menunggu vaksin di Jombang tuntas 100 persen, kita tunggu perkembangan kalau vaksinnya stabil, bagus. Saat ini targetnya sudah kelar kalau gak salah 74 persen," kata Agus.

3. PTM 100 persen direncanakan bulan Januari 2022

Pembelajaran Tatap Muka 100 Persen Menunggu Vaksinasi di Jombang KelarPembelajaran tatap muka terbatas di MTsN Tambakberas Jombang. IDN Times/Dok Zainul Arifin

Saat ini, seluruh sekolah di bawah naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jombang masih berjalan dengan sistem pergeseran (shifting). Siswa dijadwalkan masuk secara bergantian. Sistem itu pun sudah berjalan sejak beberapa bulan lalu setelah Jombang berada pada PPKM level 2.

"Sekarang (PTM) 50 persen, masih menggunakan shifting. Rencana kalau memang perkembangan COVID-19 masih bagus, Januari (2022l Insyaallah PTM akan kita mulai masuk 100 persen," ujarnya.

Agus berharap guru maupun siswa turut mendukung upaya pemerintah menekan kasus COVID-19 dengan mematuhi protokol kesehatan pencegahan virus corona secara ketat. Yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan.

Baca Juga: Mundjidah Wahab, Bupati Perempuan Pertama di Jombang

Zain Arifin Photo Verified Writer Zain Arifin

Jombang, Nganjuk, Mojokerto

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya