Jakarta, IDN Times - China dikabarkan akan segera merilis informasi tentang kapal induknya yang keempat. Wakil Laksamana Angkatan Laut China Yuan Huazhi, ketika ditanya wartawan apakah kapal tersebut bertenaga nuklir, dia menjawabnya dengan tersenyum.
Huazhi tidak memberikan penjelasan tentang kapal tersebut. Dia hanya mengatakan bahwa informasi itu akan segera diumumkan. Teknis pembangunan kapal juga disebut tidak ada penundaan dan terus berlanjut sesuai rencana.
Berikut ini adalah fakta-fakta kabar kapal induk keempat milik China.