TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pakistan Secara Resmi Membuka Bandara Baru di Islamabad

Padahal seharusnya pembukaan secara resmi terjadi pada 5 tahun yang lalu

twitter.com/NewsDoses

Islamabad, IDN Times - Ibu kota Pakistan ini akhirnya secara resmi membuka bandara baru mereka. Padahal pembukaan bandara ini secara resmi sebenarnya terjadi pada 5 tahun yang lalu. Akan tetapi karena berbagai kendala yang dihadapi, sehingga baru tahun ini bisa terwujud. Bagaimana momen pembukaan bandara tersebut?

1. Para calon penumpang memadati bandara baru ini

twitter.com/NasimZehra

Peresmian bandara baru Islamabad International Airport ini diawali oleh pemandangan penuhnya para calon penumpang sejak dibuka pada hari pertama. Maklum saja, bandara ini sendiri sempat mengalami penundaan proses pembukaan selama 5 tahun, sebelum akhirnya selesai pada tahun ini.

Menurut juru bicara Otoritas Penerbangan Sipil Pakistan, Pervez George, mengatakan bandara ini akan membuka jalur penerbangan domestik maupun internasional.

"Bandara Islamabad International Airport resmi dibuka pada hari ini dengan keberangkatan serta kedatangan dari perjalanan domestik maupun internasional," ujar Pervez George, seperti yang dikutip dari Indiatimes.com.

2. Pernah meraih predikat bandara terburuk di dunia

twitter.com/SYahyaHussaini

Bandara ini sempat meraih predikat "Bandara Terburuk di Dunia" pada tahun 2014 berdasarkan situs Sleeping in Airports. Pasalnya, pada saat itu tampilan bandara ini terlihat jauh lebih tertinggal dari bandara-bandara yang ada di negara lainnya, serta tak jarang ada yang membandingkan bandara ini dengan sebuah penjara pusat.

Tentu, ini menjadi prestasi yang sangat memalukan bagi pemerintah Pakistan, di mana dinilai gagal dalam membangun sebuah infrastruktur untuk kepentingan warga setempat.

Verified Writer

Christ Bastian Waruwu

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya