Jakarta, IDN Times - Amerika Serikat (AS) memperingatkan Dewan Transisi Presidensial Haiti (CPT) untuk tidak mengubah pemerintahan sementara di Haiti. Washington menolak rencana menggulingkan Perdana Menteri (PM) Haiti Alix Didier Fils-Aime.
“Segala upaya untuk mengubah pemerintahan di Haiti akan merusak keamanan dan berisiko menguntungkan kelompok kriminal yang beroperasi di seluruh negeri di akhir mandat dari pemerintahan transisi,” tuturnya, dikutip dari The Haiti Times, Sabtu (24/1/2026).
Dalam beberapa tahun terakhir, Haiti dirundung masalah krisis keamanan akibat serangan geng kriminal. Alhasil, negara Karibia itu membutuhkan bantuan asing untuk mengembalikan keamanan di negaranya.
