Jakarta, IDN Times - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), Marco Rubio mengatakan bahwa AS akan memaksimalkan paksaan kepada rezim Venezuela. Langkah ini agar Venezuela perbolehkan AS mengawasi industri minyaknya.
“Kami berharap tidak diperlukan. Kami tidak akan berpaling dari tugas untuk rakyat Amerika dan misi besar kami di Benua Amerika,” tuturnya, dikutip dari The Latin Times, Kamis (29/1/2026).
Sebelumnya, Presiden AS, Donald Trump menyebut pemerintahan baru Venezuela bersedia bekerja sama dengannya. Menurutnya, Presiden sementara Venezuela, Delcy Rodriguez sudah memberikan apa yang dirasa dibutuhkan AS.
