Inspiratif, Pria Ini Pecahkan Rekor Dunia Maraton demi Veteran Perang

Dia lari sambil bawa beban 45 kg di punggungnya

Wisconsin, IDN Times - Seorang pelari asal Amerika Serikat William Kocken sukses memecahkan Guinness World Record karena telah menjalani lari maraton 26,2 mil (42 km) dengan beban 100 pon (45 kg) di punggungnya, Minggu (20/5/2018) waktu setempat.

Kocken berhasil menyelesaikan maraton Green Bay Cellcom Marathon tersebut dengan catatan waktu 6 jam dan 27 menit. Mengalahkan rekor di London Marathon tahun 2017 lalu dengan 20 menit lebih cepat.

1. Merasa di langit ke-9

Inspiratif, Pria Ini Pecahkan Rekor Dunia Maraton demi Veteran PerangWilliam Kocken setelah memecahkan rekorInstagram.com/cellcomgreenbaymarathon

Kocken mengatakan, 'pelariannya' itu bertujuan untuk mengumpulkan uang bagi HOOAH Wisconsin, sebuah badan amal yang bergerak pada bidang kepedulian terhadap para veteran perang.

Panitia maraton kemudian memposting sebuah foto di Instagram yang menunjukkan Kocken merayakan kemenangannya sesaat setelah melewati garis finis.

"Ini gila sekarang, saya di langit ke-9. Saya bahkan tidak tahu harus berkata apa," kata Kocken kepada WLUK-TV, setelah ia memecahkan rekor, seperti yang dikutip United Press International, Senin (21/5/2018).

2. Sebelumnya merasa ragu

Inspiratif, Pria Ini Pecahkan Rekor Dunia Maraton demi Veteran PerangWilliam Kocken di garis finisFox11online.com

Sebelumnya, kepada Fox11 Online (20/5/2018) waktu setempat, Kocknen mengaku merasa ragu bisa menyelesaikan lari maraton, bahkan untuk memecahkan rekor. Kocken mengatakan kepada dirinya sendiri, dia harus terus mendorong dirinya supaya berhasil mengikuti ajang lari jarak jauh tersebut.

"Aku terus mengatakan pada diriku sendiri 17 bulan yang lalu. 'Kamu harus melakukan ini,'" kata Kocken seperti yang dikutip United Press International. "Jangan membuat dirimu pergi ke maraton lain untuk memecahkan rekor ini."

3. Tidak akan berlari maraton lagi

Inspiratif, Pria Ini Pecahkan Rekor Dunia Maraton demi Veteran PerangWilliam Kockennbc26.com

Kemudian, ketika ditanya rencananya ke depan setelah lari maraton ini, Kocken mengatakan dia tidak memiliki berencana untuk berlari maraton lagi, setidaknya untuk sementara waktu. Walau begitu, dia mungkin akan membidik Rekor Dunia Guinness yang lain.

"Saya tidak yakin apa yang akan saya lakukan selanjutnya, tetapi saya mendapat beberapa ide yang menarik," katanya.

Dian Farida Hanum Photo Verified Writer Dian Farida Hanum

Bismillah...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya