9 Pemuda Tewas Tersapu Banjir Bandang di Israel

Satu orang diketahui masih menghilang...

Nahal Tzafit, IDN Times - Sembilan pemuda berusia 18 tahun hilang setelah tersapu banjir bandang di Nahal Tzafit, Israel Selatan, Kamis (26/4/2018). Media Israel menyebutkan mereka termasuk kelompok berusia muda, dan merupakan anggota program persiapan pra tentara. Delapan dari korban tewas adalah perempuan.

1. Saat banjir bandang melanda, kelompok pemuda itu sedang berjalan di dekat sungai Tzafit, dekat laut mati

9 Pemuda Tewas Tersapu Banjir Bandang di Israeltimesofisrael.com

Diwartakan BBC, Hareetz, Israel Times dan Israel National News, selain 9 pemuda tewas, satu pemuda masih belum ditemukan. Sementara 15 pemuda lain berhasil diselamatkan dan dua di antaranya mengalami hipotermina. Para korban dirawat di Soroka Medical Centre di Be'er Sheva.

Saat banjir bandang melanda, kelompok pemuda itu sedang berjalan di dekat sungai Tzafit, dekat laut mati. Seorang korban selamat mengaku ia bersama rekannya tidak bisa melarikan diri dan tersapu banjir bandang.

2. Sebelumnya badan cuaca Israel telah memberi peringatan banjir, mengingat Israel diguyur hujan deras dalam waktu yang lama

9 Pemuda Tewas Tersapu Banjir Bandang di Israeltimesofisrael.com

Helikopter penyelamat dan unit pemadam kebakaran saat ini terus melakukan pencarian terhadap satu orang yang hilang. Korban yang hilang diyakini seorang perempuan.

Direktur Jenderal Layanan Penyelamatan Medis, Eli Bin mengatakan, saat ini petugas terus berpacu dengan waktu untuk menemukan korban yang hilang.

Juru bicara polisi Meirav Lapidot mengatakan pihak berwenang mempersiapkan diri utnuk terus melakukan upaya pencarian dan penyelamatan.

Badan cuaca Israel sebelumnya telah mengeluarkan peringatan banjir di daerah itu setelah curah hujan yang luar biasa tinggi pada Rabu (25/4/2018).

3. Pemerintah Israel turut berduka cita dan berbelasungkawa atas musibah tersebut

9 Pemuda Tewas Tersapu Banjir Bandang di Israelisraelnationalnews.com

Presiden Israel, Reuven Rivlin mengatakan pasukan keamanan dan pertolongan akan dikerahkan semaksimal mungkin. Mereka meminta masyarakat untuk mengikuti instruksi yang diberikan polisi dan petugas setempat.

Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu juga menyatakan belasungkawanya dan berharap ada kabar baik dari pencarian yang dilakukan.

IAKT Photo Verified Writer IAKT

Go with the flow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya