Warga Rusia Protes Usulan Kenaikan Usia Pensiun

Kalau disetujui, warga Rusia akan kerja nyaris seumur hidup

Moskow, IDN Times - Warga Rusia di 30 kota mengadakan protes terhadap usulan kenaikan usia pensiun yang diusulkan pemerintah, Minggu (1/7/2018). Ribuan warga turun ke jalan untuk mengekspresikan kemarahannya dan ketidaksepakatannya terhadap kenaikan usia pensiun itu.

1. Sekitar tiga ribu warga turun ke jalan dan meminta usulan itu tidak disetujui

Warga Rusia Protes Usulan Kenaikan Usia Pensiuntwitter/potapms

Dikutip dari BBC, dan Washington Post, usulan kenaikan usia pensiun itu diumumkan bersamaan dimulainya Piala Dunia. Dalam usulan itu, usia pensiun untuk pria naik dari 60 tahun menjadi 65 tahun, dan wanita menjadi 63 tahun dari usia 55 tahun. 

Pemerintah mengatakan perubahan diperlukan untuk mengatasi angkatan kerja yang menyusut. Namun serikat pekerja mengingatkan, jika usulan itu dilakukan, masyarakat tidak bisa menikmati masa pensiun karena tidak akan hidup cukup lama.

2. Jika usulan ini terwujud, warga Rusia khususnya pria akan bekerja nyaris seumur hidup. Angka harapan hidup warga hanya 66 tahun sementara usulan usia pensiun adalah 65 tahun

Warga Rusia Protes Usulan Kenaikan Usia Pensiuntwitter/vilya1518

Untuk diketahui pria Rusia memiliki harapan hidup 66 tahun sedangkan wanita adalah 77 tahun. Jika kenaikan usia pensiun disetujui, maka pekerja pria hanya memiliki kemungkinan menikmati masa pensiun selama 1 tahun.

Tokoh oposisi terkemuka Alexei Navalny mengatakan kenaikan usia pensiun adalah kejahatan sejati.

3. Sebuah jajak pendapat menyatakan 80 persen warga Rusia menolak usulan ini

Warga Rusia Protes Usulan Kenaikan Usia Pensiuntwitter/vilya1518

Satu jajak pendapat telah mengindikasikan 80 persen warga Rusia menentang rencana tersebut dan Moskovski Komsomolets, sebuah koran populer di Moskow, telah menggambarkan kebijakan itu sebagai reformasi paling berbahaya dan berisiko dari pemerintahan Presiden Vladimir Putin.

Menurut polling negara VTsIOM, peringkat persetujuan pemimpin Kremlin turun 14 poin dari 78 persen, ketika usulan diumumkan menjadi 64 persen dalam waktu dua minggu.

IAKT Photo Verified Writer IAKT

Go with the flow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya