Australia Selidiki Benda Misterius yang Terdampar di Pantai

Ada dugaan berasal dari tangki roket peluncur luar angkasa

Jakarta, IDN Times - Penduduk di sekitar pantai Green Head, sekitar 250 kilometer utara kota Perth, Australia menemukan benda logam raksasa misterius. Mereka kemudian melaporkannya kepada polisi pada Minggu (16/7/2023).

Saat ini polisi sedang berusaha menyelidiki dan menempatkan benda logam berbentuk silider itu sebagai barang berbahaya. Mereka meminta orang-orang untuk menjaga jarak aman dari benda misterius itu.

Baca Juga: AS Tembak Jatuh UFO yang Terbang di Dekat Perbatasan Kanada  

1. Penyelidikan untuk menentukan sifat dan asal-usul benda misterius

Australia Selidiki Benda Misterius yang Terdampar di PantaiIlustrasi Garis Polisi (IDN Times/Arief Rahmat)

Logam silinder berwarna tembaga yang terdampar di pantai Australia, memiliki lebar sekitar 2,5 meter dan panjang antara 2,5 meter hingga 3 meter. Otoritas negara bagian dan federal yang bingung, sedang berupaya untuk mengidentifikasinya.

"Kami ingin meyakinkan masyarakat bahwa kami secara aktif terlibat dalam upaya kolaboratif dengan berbagai lembaga Negara Bagian dan Federal untuk menentukan asal dan sifat objek tersebut," kata polisi dikutip dari Sky News.

Saat ditemukan dan diketahui banyak orang, warga mengunjungi lokasi terdamparnya benda misterius. Bahkan salah satu pengunjung menjelaskan, anak-anak menggali istana pasir di sekitarnya.

Baca Juga: Benda Diduga UFO Terekam di Pasuruan, Ini Kata BMKG

2. Tidak berbahaya bagi masyarakat

Dalam foto dan video yang beredar di media sosial, silinder berwarna tembaga itu terlihat rusak parah. Posisinya ditemukan miring ke samping dan persis berada di bibir pantai.

Ada spekulasi yang mengatakan, benda itu berasal dari pesawat komersial MH370 yang hilang pada 2014 dengan 239 penumpangnya. Namun polisi tidak percaya hal itu dan sejauh ini tidak yakin apa itu sebenarnya.

Polisi mengatakan agar masyarakat menahan diri untuk memberikan kesimpulan yang tidak memiliki dasar.

Dilansir The Guardian, pada Senin malam, polisi dikabarkan telah menganalisis objek misterius di pusat kimia departemen pemadam kebakaran. Kesimpulan sementara menyebutkan, objek tersebut aman dan tidak ada risiko bagi masyarakat.

3. Dugaan bagian pesawat peluncur ruang angkasa

https://www.youtube.com/embed/kb5zCG7NS-Y

Otoritas berwenang saat ini telah melakukan koordinasi penyelidikan bersama untuk mencari tahu asal-usulnya. Badan Antariksa Australia juga terlibat untuk menyelidiki dan berusaha mengidentifikasinya.

Tidak hanya itu, militer juga telah dipanggil untuk melakukan analisis.

Dilansir BBC, pakar dirgantara Geoffrey Thomas mengatakan benda logam silinder itu kemungkinan adalah tangki bahan bakar roket yang jatuh ke Samudera Hindia. Dia memperkirakan waktunya sekitar 12 bulan terakhir.

Senada dengan hal itu, Badan Antariksa Australia juga mengatakan ada kemungkinan benda itu jatuh dari kendaraan peluncur luar angkasa. Mereka mengatakan akan bekerja sama dengan badan internasional lainnya guna identifikasi lebih lanjut.

Pri Saja Photo Verified Writer Pri Saja

Petani Kata

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya