Jokowi Bakal Utus Jenderal ke Myanmar, Ini Jawaban Kemlu 

Jokowi mengatakan bahwa RI akan tunjuk jenderal

Jakarta, IDN Times - Presiden RI Joko "Jokowi" Widodo mengatakan bahwa Indonesia akan menunjuk jenderal untuk mengurusi isu konflik Myanmar. Hal ini disampaikan Jokowi dalam wawancaranya dengan media Reuters, beberapa waktu lalu.

Namun, Jokowi tidak menyebut siapa jenderal yang dimaksud. Senada dengan Jokowi, Kementerian Luar Negeri RI juga enggan mengonfirmasi siapa yang akan diutus Indonesia untuk mengurus masalah Myanmar.

Baca Juga: Menlu ASEAN Bahas Isu Myanmar Siang Ini di Jakarta 

1. Tidak ada pembahasan soal utusan di pertemuan menlu ASEAN

Jokowi Bakal Utus Jenderal ke Myanmar, Ini Jawaban Kemlu Direktur Jenderal ASEAN Kementerian Luar Negeri RI, Arto Suryodipuro. (IDN Times/Sonya Michaella)

Direktur Jenderal Kerja Sama ASEAN Kemlu RI Sidharto Suryodipuro menegaskan, tidak ada pembicaraan dan tidak ada keputusan soal siapa utusan Indonesia yang akan dikirim Myanmar, pada pertemuan para Menlu ASEAN kemarin.

Namun, saat ini Indonesia terus melakukan komunikasi dengan semua pihak.

"Komunikasi dengan semua pihak dalam rangka  membantu terwujudnya suatu proses yang Mynamar Led Myanmar Own," kata Arto, sapaan akrabnya, ketika ditemui di Sekretariat ASEAN, Jumat (3/2/2023).

2. Mengatasi masalah Myanmar tidak bisa sekejap

Jokowi Bakal Utus Jenderal ke Myanmar, Ini Jawaban Kemlu Dirjen Kerjasama ASEAN Kemlu RI Sidharto Suryodipuro (kiri) dan juru bicara Kemlu RI Teuku Faizasyah. (IDN Times/Sonya Michaella)

Ia menegaskan, pekerjaan mengatasi masalah Myanmar tidak bisa diselesaikan dalam sekejap. Isu ini merupakan suatu proses dan para menlu ASEAN memahami kompleksitasnya.

"Bukan hanya dari segi apa yang terjadi dua tahun terakhir, tapi juga yang terjadi dua tahun terakhir harus dibantu penyelesaiannya, tapi juga persoalan masalah yang mendasar di Myanmar," tutur mantan Duta Besar RI untuk India ini.

"Myanmar bagian dari keluarga besar ASEAN, semua negara ASEAN beritikad untuk membantu," ucap dia.

Baca Juga: Kursi Myanmar Kosong di Pertemuan Menlu ASEAN 

3. 5PC satu-satunya pendekatan ASEAN untuk Myanmar

Jokowi Bakal Utus Jenderal ke Myanmar, Ini Jawaban Kemlu Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi. (IDN Times/Sonya Michaella)

Indonesia, yang mengetuai ASEAN tahun ini, juga bertekad untuk membantu Myanmar agar pulih dari krisis.

Beberapa waktu lalu, Retno juga mengatakan bahwa 5PC merupakan satu-satunya pendekatan yang dilakukan ASEAN untuk membantu Myanmar. Hal ini juga sudah disampaikan kepada Min Aung Hlaing.

“Kita selalu sampaikan message kepada junta militer bahwa implementasi five-point consensus adalah pendekatan ASEAN, satu-satunya pendekatan ASEAN untuk membantu Myanmar,” tuturnya.

Unfortunately, sampai saat ini belum ada kemajuan signifikan, kita akan berusaha terus, mencoba mengajak semua pihak yang ada di Myanmar untuk mengimplementasikan five-point consensus,” ucap Retno lagi.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya