Cicak, yang umumnya dikenal sebagai si pemangsa nyamuk maupun berbagai serangga lainnya, merupakan hewan yang tak asing di Indonesia. Kebiasaan hewan ini berdecak di dinding pun sudah hampir kita lihat setiap hari. Namun, pernahkah kita memperhatikan spesies apa saja yang merupakan endemik di Indonesia dengan beragam ciri khas dan keunikannya?
Dari Sabang sampai Merauke, biodiversitas endemik Indonesia sangat beragam, begitupun dalam dunia cecak. Bahkan beberapa spesies memiliki penamaan yang sangat unik berdasarkan keunikan penemuannya. Berikut ini adalah 5 nama spesies cicak yang unik di Indonesia, salah satunya bernama kuliner khas Nusantara!