Kanibalisme merupakan kegiatan di mana ada individu yang memakan individu lain dari spesies yang sama. Uniknya, kanibalisme merupakan sesuatu yang cukup umum di dunia hewan. Mau itu mamalia, reprtil, amfibi, burung, hingga serangga semuanya memiliki potensi untuk melakukan kanibalisme.
Gak cuma hewan darat, hewan air seperti ikan juga kerap tertangkap melakukan kanibalisme. Mereka bisa melakukannya di berbagai kesempatan, entah saat masih kecil, sudah dewasa, atau saat pasokan makanan menipis. Lebih lanjut, mari kita bahas beberapa jenis ikan kanibal yang unik agar wawasanmu makin luas!